21 April 2025

Get In Touch

Wali Kota Batu Gelar Rakor Bersama TPID, Susun Langkah Strategis Kendalikan Inflasi

Walikota Batu bersama dengan Kepala BI cabang Malang, Samsun Hadi
Walikota Batu bersama dengan Kepala BI cabang Malang, Samsun Hadi

BATU (Lenteratoday) – Koordinasi langkah strategis pengendalian inflasi, Walikota Batu gelar rapat koordinasi bersama Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) kota Batu, Selasa (20/9/2022). Acara yang bertempat di Senyum World Hotel tersebut dihadiri oleh Forkopimda Kota Batu, Kepala Perwakilan BI Malang, Kepala Perum Bulog Cabang Malang, TPID Kota Batu, Camat, Kepala Desa, Lurah, Tenaga Ahli Pemerintahan dan Pertanian, Gapoktan se-Kota Batu, serta Perwakilan UMKM Kota Batu.

“Rakor ini bertujuan untuk merumuskan langkah-langkah strategis untuk pengendalian inflasi, intervensi pemerintah dalam mengendalikan inflasi dan perumusan penanggulangan inflasi secara tepat sasaran dan sesuai dengan Kota Batu,” ujar Dewanti Rumpoko, selaku Walikota Batu, saat membuka sesi rapat koordinasi bersama TPID kota Batu, Selasa (20/9/2022).

Lebih lanjut, Dewanti menyampaikan bahwa rapat TPID yang mengusung tema Memperkuat Sinergi TPID Kota Batu dengan Bank Indonesia dan Stakeholder terkait dalam Menjaga Stabilitas Harga serta meningkatkan Ketahanan Pangan, merupakan wadah untuk bertukar pikiran, berdiskusi dan memberi masukan terkait dengan menjaga kestabilan inflasi khususnya di Kota Batu.

BuDe, sapaan akrab orang nomor satu di Pemkot Batu tersebut menjelaskan bahwa kondisi ekonomi di Kota Batu terpengaruh dengan adanya pandemi Covid-19, penyebaran PMK dan lainnya. Sehingga untuk mengatasi inflasi dalam  jangka pendek akan diberikan bansos, penciptaan lapangan kerja, subsidi transportasi dan perlindungan sosial lainnya.

“Upaya untuk jangka panjangnya, penanaman tanaman pangan seperti cabe dan ubi mulai dilaksanakan di pekarangan rumah ASN dan di lahan kosong di desa-desa seluruh kota Batu. Harapannya kita bisa menjaga pasokan pangan, ketersediaan bahan pangan, harga-harga bahan pokok yang akhirnya bisa membuat Kota Batu aman dalam stok dan harga,” pungkas Dewanti.

Dalam kesempatan tersebut, turut hadir narasumber yakni kepala Perwakilan BI cabang Malang, Samsun Hadi yang membahas mengenai kondisi Inflasi nasional dan kondisi inflasi di Kota Batu. Kemudian M. Chori, selaku kepala Badan Keuangan kota Batu, pihaknya membahas tentang program kegiatan pengendalian inflasi di Kota Batu. Terakhir, Direktur CV Arjuna Flora dan Ketua Gapoktan Mitra Arjuna, Luki Budiarti yang membahas terkait pemanfaatan potensi alam di sekitar untuk menambah pendapatan keluarga.

Reporter: Santi Wahyu | Editor : Endang Pergiwati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.