23 April 2025

Get In Touch

Ketua DPRD Palangka Raya Minta Inspektorat Lakukan Pengawasan Terkait Kedisiplinan ASN

Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto.
Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto.

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Libur Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah telah usai. Pada hari Senin, 9 Mei 2022, diperkirakan aktivitas pelayanan masyarakat dan kegiatan di perkantoran sudah kembali normal.

Sementara itu, Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit Karyawan Yunianto, mendorong agar Inspektorat setempat untuk melakukan pengawasan secara ketat terhadap para Aparatur Sipil Negara (ASN) pasca libur Lebaran kali ini yang dinilai sudah cukup.

"Sebagai ujung tombak pengawasan disiplin ASN, Inspektorat jangan sampai lemah dan tidak konsisten dalam menjalankan tugasnya, yang bisa menyebabkan para ASN tidak disiplin dan menunda untuk masuk kerja," papar Sigit, Senin (9/5/2022).

Legislator yang juga menjabat sebagai Sekretaris DPD PDIP Provinsi Kalteng ini meminta kepada seluruh ASN di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Palangka Raya, untuk lebih semangat masuk kerja, apalagi setelah menghabiskan masa liburan bersama keluarga dan rekreasi.

Selain itu ia mengingatkan peran ASN yang sangat penting dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Perlu bagi ASN untuk menyadari tupoksinya sehingga tidak ada alasan untuk menambah libur

"Harus ditekankan jika seorang ASN, terlebih yang bertugas di instansi pelayanan masyarakat, tidak masuk kantor dan menambah liburnya, ini tentu akan berpengaruh besar terhadap pemberian pelayanan kepada masyarakat," terangnya.

Selanjutnya Sigit menyarankan agar kepala daerah melalui Inspektorat terkait, untuk memberikan sanksi tegas kepada ASN yang diketahui melanggar ketentuan dan mangkir dari pekerjaan.

Sanksi tersebut, ia mengatakan, harus diberikan tanpa pandang bulu. Dengan diberikannya sanksi, diharapkan akan memberikan efek jera bagi yang melanggar, agar tidak mengulangi lagi dikemudian hari. Demikian juga agar menjadi pelajaran bagi para ASN lainnya untuk tidak menyepelekan aturan yang diberikan.

"Harapannya apa yang dikhawatirkan tersebut tidak terjadi, semoga para ASN dapat menjadi teladan masyarakat untuk disiplin dalam bekerja dan selalu berupaya memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat sesuai dengan tupoksinya,"pungkasnya.(*/adv)

Reporter : Novita | Editor : Endang Pergiwati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.