22 April 2025

Get In Touch

Vaksin Dosis ke-3 Bagi Para Nakes dan Garda Terdepan Penanganan Pandemi

Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto.
Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto.

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Beberapa waktu lalu vaksin dosis ke-3 atau disebut juga vaksin booster sudah mulai diberikan kepada para tenaga kesehatan (Nakes) yang ada di Kota Palangka Raya. Pemberian vaksin dosis ke-3 tersebut dilaksanakan di RSUD yang ada di Kota Palangka Raya.

Menanggapi hali ini, Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K Yunianto mengatakan jika pelaksanaan vaksin dosis ke-3 tentu saja disambut dengan baik. Para Nakes merupakan garda terdepan dalam menangani pasien COVID-19, jadi sudah sewajarnyalah jika kesehatan para Nakes dikedepankan.

"Sebagaimana kita ketahui jika para Nakes-lah yang dengan ikhlas dan merelakan waktu dan tenaga mereka demi menangani pasien COVID-19 agar bisa sembuh, padahal resiko mereka untuk terpapar sangat tinggi," papar Sigit.

Sigit juga mengatakan dengan dilaksanakannya penyuntikan dosis ke-3 untuk para Nakes, apa yang ditargetkan pemerintah bisa direalisasikan. Pemberian vaksinasi dosis ke-3 tersebut diharapkan dilakukan sampai tuntas, untuk menghindari terjadinya masalah maupun kesalahpahaman di kemudian hari.

"Harapan kita adalah agar pelaksanaan vaksinasi dosis ke-3 bagi para nakes dapat diselesaikan sampai tuntas agar nantinya tidak menimbulkan masalah," ungkapnya.

Selain itu politisi yang menjabat sebagai Sekretaris DPD PDI Perjuangan Kalteng menambahkan bahwa vaksin dosis ke-3 nantinya tidak diperuntukkan bagi para nakes saja, melainkan juga untuk pihak-pihak yang terlibat secara langsung dalam penanganan pandemi Covid-19.

Vaksin dosis ke-3 secara bertahap akan diberikan juga kepada perangkat pendukung seperti TNI, Polri serta instansi lainnya yang ikut terlibat dalam penanganan Covid-19. Yang mana saat ini sedang berjuang untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19.

"Vaksin dosis ketiga juga sangat diperlukan bagi yang tergabung dalam Tim Satgas Covid-19, karena mereka juga merupakan garda terdepan dan berinteraksi secara langsung dalam menjalankan tugasnya," terang Sigit.

Sebagai informasi, Kota Palangka Raya mendapatkan jatah untuk vaksin ke-3 sebanyak 3.878 dosis. Vaksin dosis ke-3 ini merupakan produk dari 'Moderna' terdiri dari 277 vial vaksin, yang mana setiap pervialnya terdiri dari 14 dosis.(nov)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.