22 April 2025

Get In Touch

Pemkot Surabaya Tidak Menutupi Data Kematian Akibat Covid -19

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi.
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi.

SURABAYA (Lenteratoday) - Pemerintah Kota Surabaya tidak pernah menutupi angka kematian covid-19. Data terlihat jelas dan rinci dapat dilihat di https://lawancovid-19.surabaya.go.id.

Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi mengatakan, update data kematian sudah dimasukan semua ke website resmi Surabaya, tidak ada yang ditutupi.

“Tadi saya sampaikan dilawan Covid sudah kelihatan ada 3800 an. Ada ta daerah seng wani mbuka lek gak Surabaya,” jelas Eri.

Banyaknya kasus yang bertambah di Surabaya membuat Eri semakin lebih tau kebijakan apa yang harus diambil.

“Termasuk jumlahnya berapa yang sakit tapi betil yang disampaikan kenapa tidak masuk data NAR karena yang meninggal ini adalah orang yang belum diswab baik itu PCR maupun antigen tetapi mereka masuk suspect porbable karena seblum meninggal punya ciri-ciri Covid batuk pilek sesak nafas dan hampir dipastikan kalau sudah gini pasti menuju covid-19 sehingga kita sampaikan data dari yang meinggal probable suscpect kita sampaikan di lawan Covid,” ujarnya.

Eri menjelaskan, bahwa data dilawan Covid-19 sudah tersedia kategori yang meninggal karena probable dan suspect sudah bisa dilihat.

“Kalau yang lawan Covid itu data dari RS Soewandhi, RS BDH, RS lapangan Tembak dan puskesmas.Yang mamasukan data dari masing-masing rumah sakit dilawan Covid itu ada yang meninggal probable dan suspect semua di lawan Covid,” pungkasnya. (dit)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.