20 April 2025

Get In Touch

Walikota Batu Resmikan Festival Bank Sampah

Walikota Batu Dewinta Rumpoko, tinjau produk hasil recycling komunitas peduli lingkungan Kota Batu
Walikota Batu Dewinta Rumpoko, tinjau produk hasil recycling komunitas peduli lingkungan Kota Batu

MALANG, (Lenteratoday) - Walikota Batu, Dewinta Rumpoko meresmikan Batu Recycle Exhibition se-Kota Batu pada Selasa (6/4/2021). Exhibition ini diselenggarakan oleh Dinas Lingkungan Hidup Kota Batu pada 6-11 April 2021.

Acara yang bertujuan untuk mendukung gerakan tanpa plastik di Kota Batu ini, diharapkan mampu mendorong masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan yang sudah mulai tercemar.

Dengan tagline Kartini Sejati, warga dan komunitas di Kota Batu mempersembahkan pelbagai macam produk daur ulang dari sampah. Salah satu di antaranya adalah produk fashion dari plastik dan kain ecoprint yang disulap jadi gaun yang elegan. Ini membuktikan bahwa sampah plastik juga memiliki nilai jual dan daya saing di tengah produksi massal sekali pakai.

Meskipun masih jauh dari angka ideal daur ulang kota batu 11,57% dari ketentuan sebesar 20%, akan tetapi Kepala Dinas Lingkungan Hidup cukup optimis, kegiatan ini mampu menanggulangi sampah di kota Batu.

"Meskipun jauh dari kata ideal, namun saya yakin aktivitas ini mampu tanggulangi sampah non-organik yang ada di Kota Batu," jelasnya dalam sambutan pembukaan Batu Recycle Exhibition. (ree)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.