04 April 2025

Get In Touch

Resmi Jadi Pelatih Timnas U-16, Nova Arianto Langsung Pimpin TC Piala AFF

Nova Arianto, Pelatih Timnas Indonesia U-16
Nova Arianto, Pelatih Timnas Indonesia U-16

JAKARTA (Lenteratoday)- Nova Arianto resmi dipilih PSSI menjadi Pelatih Timnas Indonesia U-16. Ia langsung memimpin Pemusatan Latihan (TC) persiapan Piala AFF U-16 2024.Piala AFF U-16 akan digelar di Indonesia, walaupun belum diketahui di mana saja lokasi dan tanggal laga-laganya akan digelar. Kabarnya ajang ini akan digelar pertengahan tahun ini.

Untuk memaksimalkan persiapan, PSSI pun menunjuk Nova Arianto. Sebanyak 32 pemain pun dipanggil untuk menjalani TC tahap pertama yang akan digelar di Jakarta pada 18 - 21 Februari.

Selain Piala AFF U-16, Nova Arianto juga akan memimpin persiapan Timnas Indonesia U-16 menuju Kualifikasi Piala Asia U-17 2025. Sama seperti Piala AFF U-16, belum ada kabar resmi juga kapan Kualifikasi Piala Asia U-17 akan digelar.

Adapun Timnas U-16 berhasil juara saat Indonesia menjadi tuan rumah Piala AFF U-16 2022. Tim yang saat itu dipimpin Bima Sakti menang 2-1 atas Vietnam dalam laga final di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Adapun nama Nova Arianto sudah tidak asing lagi bagi pecinta sepak bola. Sebelum mengemban jabatan ini, ia sudah menimbang ilmu bersama Shin Tae-yong.Diketahui Nova Arianto sempat menjabat sebagai asisten Shin Tae-yong di timnas Indonesia senior. Ia sudah menjadi tangan kanan sejak juru taktik Korea Selatan menangani skuad Garuda.

32 Pemain Timnas Indonesia U-16 Persiapan Piala AFF U-16 2024

Kiper:

1. M Fachrul Rizal

2. Daffa Aditya

3. M Robby Breiner

4. Agmeka Z

Bek:

5. Kevin Abigail

6. Martquin Gustavo

7. Ghivary Kamarul

8. Lintang Shaahara

9. Reza Wahyu

10. Jernih Awan

11. Anton Nurahyar

12. M Damar Hartono

13. Muhammad Reffi

14. M Fahri Ardian

15. Alzhio Tanaka

Gelandang:

16. Valentino Santo

17. Samuel Cundrad

18. Gilang Ramadhan

19. Ananta Agam

20. Bintang Pratama

21. M Rafli Ramadhan

22. Yulius Stenley

Penyerang:

23. M Raffi Adira S

24. M Fahri Putra

25. M Zico Zaglul

26. Hafif Affan

27. Faiz Akmal

28. Paulinus Apli Kapli

29. Akhtaruzzaman Caesar

30. M Chaerun Azzam

31. Rama Avivudin

32. Arfin Syahputra

Reporter:dya,rls|Editor:widyawati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.