21 April 2025

Get In Touch

Tingkatkan Aset dan Pelayanan Perumda, Pemkot Palangka Raya Usulkan Raperda Penyertaan Modal

Assisten I Pj Wali Kota Palangka Raya, Sahdin Hasan, saat menyampaikan usulan Raperda kepada DPRD Kota Palangka Raya
Assisten I Pj Wali Kota Palangka Raya, Sahdin Hasan, saat menyampaikan usulan Raperda kepada DPRD Kota Palangka Raya

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Pemerintah Kota (Pemkot) Palangka Raya berupaya meningkatkan pemberdayaan aset dan pelayanan dari Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), salah satunya yaitu Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam).

Menurut Asisten I Pj Wali Kota Palangka Raya, Sahdin Hasan, untuk mewujudkan hal ini Pemkot mengajukan usulan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Penyertaan Modal kepada Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) kepada DPRD Kota Palangka Raya.

"Perumdam merupakan BUMD yang memiliki peran strategis dalam penyediaan air bersih, karena itu Pemkot berkomitmen untuk mendukung Perumdam agar dapat meningkatkan aset dan pelayanan yang berkualitas," papar Sahdin, Jumat (26/1/2024).

Ia melanjutkan, Perumdam harus mampu mengelola aset dan pelayanan secara profesional, efisien dan transparan.

Perumdam juga diharapkan mampu memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat dengan tarif yang terjangkau, serta menjaga kesehatan masyarakat dan menjaga kelestarian lingkungan.

Sahdin menambahkan, usulan Raperda tentang Penyertaan Modal bertujuan untuk menyesuaikan dengan perkembangan dan kebutuhan Perumdam. Raperda juga mengatur tentang peningkatan modal dasar, pengawasan dan program lainnya.

"Kami berharap Raperda ini bisa segera dibahas dan disetujui pihak DPRD, agar dapat memberikan landasan hukum yang kuat bagi Perumdam dalam menjalankan tugas dan fungsinya," ucapnya.

Sementara itu Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, mengatakan, melalui usulan Raperda, BUMD yaitu Perumdam dan Perseroda Isen Mulang, dapat lebih berkembang dan profesional dalam menjalankan usahanya.

Selain itu, hal ini juga sejalan dengan visi dan misi Pemkot untuk mewujudkan kota yang berdaya saing dan sejahtera.

"Harapannya BUMD yang ada di Kota Palangka Raya dapat memberikan kontribusi positif bagi pembangunan dan perekonomian Kota Palangka Raya," pungkasnya (*)

Reporter: Novita|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.