21 April 2025

Get In Touch

Jelang Akhir Masa Jabatan, Wali Kota Kediri Lantik Tiga Kepala OPD

Wali Kota Abu Bakar menyaksikan penandatanganan berkas administrasi pejabat yang baru dilantik.
Wali Kota Abu Bakar menyaksikan penandatanganan berkas administrasi pejabat yang baru dilantik.

KEDIRI (Lenteratoday) - Jelang akhir masa jabatan Wali Kota Kediri, Abu Bakar, mengisi tiga jabatan kepala organisasi perangkat daerah (OPD) yang selama ini kosong, Senin (30/10/2023). Ketiganya yaitu Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kebersihan dan Pertamanan (DLHKP), dan Inspektur.

Ketiga kepala OPD tersebut yaitu Muhammad Fajri Mubasysyir sebagai Kepala Dinkes, Imam Muttakin sebagai Kepala DLHKP, M Muklis Isnaini sebagai Inspektur. Mereka dilantik di Ruang Joyoboyo.

Selain itu juga dilakukan pelantikan Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim), Adi Wicaksono menggantikan Herwin Zakiyah. Selanjutnya Herwin Zakiyah dilantik sebagai Kepala Bagian Organisasi. Wali Kota Kediri juga melantik 16 administrator dan 49 pengawas.

Dalam sambutannya, Abdullah Abu Bakar mengajak seluruh pejabat yang dilantik turun melakukan pengecekan ke bawah. Dia juga menegaskan bahwa Kinerja Pemkot Kediri harus berdasarkan outcome.

"Pelantikan dan pengambilan sumpah pejabat struktural ini untuk mengisi beberapa kekosongan jabatan yang ada. Kekosongan ini segera diisi agar nanti wali kota yang baru bisa langsung running bekerja," ujar wali kota.

Dia menambah, kebijakan harus bisa diaplikasikan sebaik-baiknya. "Terkadang masih ada beberapa kebijakan yang dalam pelaksanaan kadang kurang. Kebijakan atau program yang kita luncurkan harus bisa dilaksanakan dan tepat sasaran. Biasakan juga untuk brainstorming," ungkapnya.

Wali kota berharap Kota Kediri semakin lebih baik dan maju. Torehan-torehan prestasi yang selama ini telah diraih harus dipertahankan. Selama ini kepuasan masyarakat Kota Kediri terhadap pemerintah terus meningkat. "Ada beberapa indikator yang masih kurang. Ini harus terus dikejar. Semoga Kota Kediri semakin terdepan," pungkasnya. (*)

Reporter: Gatot Sunarko | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.