
Madiun - Walikota Madiun, Maidi berencana membuka kembali salah satu pusat keramaian di Kota Madiun, yakni Sunday Market. Pembukaan itu bertujuan demi menstabilkan ekonomi masyarakat di masa pandemi covid-19 ini.
Saat ini, pemkot telah menyiapkan pemasangan beberapa payung bagi pedagang Sunday Market. Selain itu untuk jarak dagang, pemerintah mengatur dengan masing-masing penjual diberi jarak sekitar 2 meter, demi menerapkan imbauan physical distancing.
"Nanti pintu masuknya hanya satu. Penjual dan pengunjung akan dibatasi. Semua wajib pakai masker,’’ tutur walikota, Rabu (3/6/2020).
Walikota menambahkan jika pemkot hanya menyediakan 200 lapak saja. Dengan adanya sejumlah batas-batas tersebut, diharapkan para penjual tertib menerapkan aturan yang diberlakukan pemerintah.
Terkait jam operasional Sunday Market, mantan sekda kota itu menandaskan jika jam tutup tempat tersebut hanya sampai pada pukul 10 siang. Sebelumnya apabila kondisi normal, Sunday Market tutup sampai jam 12 siang.
"Petugas juga menggunakan sistem buka tutup jika melihat pengunjung mulai ramai,’’ tutupnya.
Diketahui hampir tiga bulan lamanya Sunday Market sudah tutup pasca penerapan PSBB di beberapa kota besar yang ada di Jawa Timur (Jatim). Kendati Kota Madiun tidak memberlakukan PSBB, Walikota Maidi tetap memberlakukan penertiban dibeberapa pusat keramaian, sejak triwulan yang lalu. (Sur).