20 April 2025

Get In Touch

Angin Puting Beliung Terjang 2 Desa, Belasan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang 2 Desa, Belasan Rumah Rusak

Blitar - Hujan deras disertai terjangan angin puting beliung, menerjang 2 desa di Kecamatan Udanawu Kabupaten Blitar, Selasa (2/6/2020) sekitar jam 16.30 WIB. Hingga merusak belasan rumah warga, akibat tertimpa pohon tumbang disapu angin yang bertiup beberapa menit tersebut.

Informasi dari Kepala BPBD Kabupaten Blitar, Achmad Cholik dari data Pudalops kejadian terjadi sekitar jam 16.00 - 16.30 Wib, saat hujan deras sekitar satu jam. "Tiba-tiba angin puting beliung menerjang, mengakibatkan beberapa pohon tumbang dan merusak atap rumah warga," tutur Cholik, Rabu (3/6/2020).

Lebih lanjut disampaikan Cholik, 2 desa yang diterjang puting beliung yaitu Desa Tunjung dan Desa Bakung. Pohon yang tumbang selain menimpa atap rumah warga, juga menutup akses jalan penghubung desa. "Karena tumbang melintang, menutup jalan. Namun segera di potong dan di pinggirkan," jelasnya.

Data dari BPBD Kabupaten Blitar ada belasan rumah warga yang tertimpa pohon, di Desa Tunjung pohon tumbang menimpa garasi dan mobil minibus milik Rois. Kemudian di Desa Bakung, rumah dan kandang ternak milik Asrori juga tertimpa pohon tumbang.

Diungkapkan Cholik tidak ada korban jiwa dalam bencana ini, hanya kerugian nateri yang nilainya sedang dihitung. "Pagi ini, bersamaan dengan kerja bhakti bersama BPBD, warga, perangkat desa, TNI-Polri," ungkapnya.

Adapun keluarga yang terdampak dalam bencana ini sebanyak 11 keluarga, terdiri dari hampir 50 orang.
Sebagian besar termasuk lansia, dengan usia diatas 60 tahun.

Ditambahkan Cholik Pemkab Blitar akan memberikan bantuan kepada korban bencana, nilainya menyesuaikan kategori kerusakan yang terjadi pungkasnya.(ais)

Data Kerusakan Bencana Puting Beliung Desa Tunjung dan Desa Bakung Kecamatan Udanawu Kabupaten Blitar, Selasa (2/6/2020) :

Desa Tunjung

  • Rumah Milik Bpk. Rois (68th)
    Kerusakan Harta Benda : Atap dapur
    dan garasi mobil tertimpa pohon
  • Rumah Milik Bpk. H. Masduki (60th)
    Kerusakan Harta Benda : Atap rumah
    tertimpa pohon
  • Rumah Milik Ibu. Anisa (58th)
    Kerusakan Harta Benda : Atap rumah
    tertimpa pohon
  • Rumah Milik Bkp. Mispan (52th)
    Kerusakan Harta Benda : Atap rumah
    tertimpa pohon
  • Rumah Milik Agus Cahyono (56th)
    Kerusakan Harta Benda : Atap rumah
    tertimpa pohon
  • Rumah Milik Kholid (64th)
    Kerusakan Harta Benda : Atap rumah
    tertimpa pohon
  • Rumah Milik Bpk. Mangil (54th)
    Kerusakan Harta Benda : Atap rumah
    tertimpa pohon
  • Rumah Milik Bpk. Djawari (73th)
    Kerusakan Harta Benda : Atap rumah
    tertimpa pohon
  • Rumah Milik Ibu Fatoyah (54th)
    Kerusakan Harta Benda : Atap rumah
    tertimpa pohon
  • Rumah Milik Ibu. Suwarti (65th)
    Kerusakan Harta Benda : Atap rumah
    tertimpa pohon

Desa Bakung

  • Rumah Milik Bpk Asrori (67th)
    Kerusakan Harta Benda : Atap rumah
    dan kandang ternak tertimpa pohon
Share:
Lentera.co.
Lentera.co.