06 April 2025

Get In Touch

Benzema Resmi Jadi Pemain Al Ittihad, Digaji Rp 3,1 Triliun

Karim Benzema mengakhiri 14 tahun kariernya sebagai pemain Real Madrid dan resmi pkndah ke Al Ittihad.(istimewa)
Karim Benzema mengakhiri 14 tahun kariernya sebagai pemain Real Madrid dan resmi pkndah ke Al Ittihad.(istimewa)

MADRID (Lenteratoday) - Al Ittihad akhirnya sah memiliki Karim Benzema. Penyerang asal Prancis itu dikontrak tiga tahun dengan gaji dikabarkan sebesar 200 juta euro per musim atau setara Rp 3,1 triliun.

Pengumuman itu disampaikan Al Ittihad via akun media sosial Twitter seperti dikutip, Rabu (7/6/2023)."Selamat datang! Benzema," tulis Al Ittihad.

Dalam wawancara perdananya, Benzema mengutarakan perasaannya membela Al Ittihad usai meninggalkan Real Madrid.

"Ini adalah tantangan baru untuk saya, sebuah kehidupan baru, dan saya sudah tidak sabar untuk berlatih. Saya akan melakukan segalanya untuk memenangkan trofi, mencetak gol, menunjukkan talenta, memuaskan fans, klub, dan presiden klub," katanya.

Benzema pun mengatakan kalau Liga Arab Saudi merupakan liga yang kompetitif. Apalagi, mantan rekannya di Madrid, Cristiano Ronaldo juga bermain di Saudi bersama Al Nassr.

"Ini merupakan liga yang bagus, Cristiano Ronaldo sudah bermain terlebih dahulu, rekan lain menyampaikan kalau Saudi mulai menunjukkan progresnya. Saya berada di sini untuk menang, sebagaimana yang saya lakukan di Eropa. Saya sungguh antusias bertemu Anda di Jeddah," katanya.

Benzema sudah mengumumkan kepergiannya dari Real Madrid akhir pekan kemarin dan baru saja mengadakan jumpa pers untuk melepasnya secara resmi di Santiago Bernabeu, Selasa (6/6/2023).

Tepat sehari sebelumnya, Benzema rupanya menuntaskan proses kepindahannya ke Al Ittihad. Bersama agennya, pria 34 tahun itu bertemu langsung Presiden KLub Anmar Al-Haili dan wakil presiden Ahmed Kaaki di Hotel Four Seasons Madrid yang berlangsung kurang dari 1,5 jam.

Benzema bahkan sempat tertangkap kamera sudah memegang jersey Al Ittihad. Hal tersebut dikonfirmasi oleh klub Arab Saudi tersebut, Rabu (7/6/2023) dini hari WIB atau Selasa malam waktu setempat.

Benzema rupanya sudah resmi diikat Al Ittihad dengan kontrak sampai 2025, yang disertai opsi perpanjangan setahun. Benzema kabarnya digaji 200 juta euro per tahun.

Al Ittihad mengunggah video Benzema mencetak gol terakhirnya untuk Madrid saat berimbang 1-1 kontra Athletic Bilbao lalu. Video berdurasi 39 detik itu ditutup sesi penandatanganan kontrak dan ucapan singkat dalam bahasa Arab dari pemain keturunan Aljazair itu.

"Saya tidak sabar bertemu kalian di Jeddah." ujar Benzema seperti dikutip akun twitter resmi Al Ittihad.

Karim Benzema mengakhiri 14 tahun kariernya sebagai pemain Real Madrid dengan torehan lebih dari 300 gol dan 25 gelar bergengsi.(*)

Sumber:rtr,Al Ittihad / Editor: widyawati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.