
JAKARTA (Lenteratoday) - Gregoria Mariska Tunjung melaju ke semifinal Swiss Open 2023 setelah berhasil mengalahkan Kirsty Gilmour (Skotlandia). Sedangkan Putri Kusuma Wardani disingkirkan Pornpawee Chochuwong (Thailand).
Dalam pertandingan di St. Jakobshalle, Basel, Sabtu (25/3/2023) dini hari WIB, Gregoria menang dua gim langsung 21-10, 21-19.
Usai menang telak di gim pertama, Gregoria mendapat perlawanan sengit dari Gilmour di gim kedua. Gregoria bahkan sempat tertinggal 6-11 saat interval.
Namun, Gregoria bangkit dengan enam poin beruntun untuk berbalik unggul. Pebulutangkis berusia 23 tahun itu akhirnya mengunci kemenangan 21-19 usai berjuang selama 38 menit.
Kemenangan ini sekaligus mengokohkan dominasi Gregoria atas Gilmour. Dalam tiga pertemuan mereka, Gregoria unggul 3-0. Sebelumnya Gregoria menang di babak 64 besar BWF World Championships 2022 dan T BWF World Championships 2018 juga di babak 64 besar.
Gregoria selanjutnya akan menghadapi Pornpawee Chochuwong di semifinal Swiss Open 2023. Chochuwong menggagalkan terciptanya all Indonesian semifinal usai mengalahkan Putri Kusuma Wardani dengan skor 21-12, 21-14.
Ganda Putra Terhenti
Dari nomor ganda putra, Bagas/Fikri terhenti di perempatfinal Swiss Open 2023. Bagas/Fikri harus mengakui keunggulan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi lewat rubber game dengan skor 21-16, 12-21, 19-21.
Dengan demikian, Indonesia punya dua wakil di semifinal Swiss Open 2023. Selain Gregoria, satu lagi wakil Indonesia adalah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.(*)
Sumber:ant,pbsi / Editor: widyawati