21 April 2025

Get In Touch

MUI Jember Haramkan Joget Pargoy, Tarian Apa Itu?

MUI Jember Haramkan Joget Pargoy, Tarian Apa Itu?

JEMBER (Lenteratoday) -Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jember, Jawa Timur (Jatim) mengeluarkan fatwa haram terhadap joget Pargoy lantaran mengandung gerakan erotis. Tarian ini diketahui viral di aplikasi video singkat seperti TikTok.

"Hukum Joget 'Pargoy' adalah haram karena mengandung gerakan erotis, mempertontonkan aurat dan menimbulkan syahwat lawan jenis," bunyi fatwa tersebut yang dikutip dari laman resmi MUI Jember dikutip Rabu (30/11/2022)..

Untuk diketahui, keputusan tersebut diumumkan lewat tausiyah Komisi Fatwa MUI Jember dengan nomor surat 02/MUI-Jbr/XI/2022 yang dikeluarkan pada Sabtu, 19 November 2022.MUI Jember menilai goyang Pargoy kerap kali dilakukan oleh remaja perempuan yang berpakaian seksi dan membuka aurat. Sehingga joget pargoy dikhawatirkan dapat menimbulkan syahwat lawan jenis.

MUI Jember mengatakan joget Pargoy tidak mencerminkan seorang muslim yang berakhlak dan menodai nilai-nilai kesopanan, moral dan adat istiadat, khususnya yang berlaku di Kabupaten Jember.MUI Jember juga mengimbau tokoh agama dan masyarakat membimbing dan mengarahkan masyarakat pada pelbagai kegiatan positif dan berakhlak.

"Mengimbau kepada pemerintah, pengambil kebijakan dan tokoh masyarakat untuk turut serta membantu "melarang" kegiatan joget Pargoy," bunyi fatwa tersebut.

Joget Pargoy mulanya dilakukan oleh sekelompok orang yang kemudian menjadi viral di sosial media TikTok. Belakangan, goyangan jenis itu menjadi semacam hal lumrah dilakukan di acara-acara umum.Kendati demikian, tidak ada yang tahu pasti dari mana dari mana pargoy berasal.

Sebagian orang berpendapat, pargoy awalnya dipopulerkan oleh anak-anak muda di Sumatra. Pargoy katanya adalah singkatan dari 'partai goyang'. Konon, joget pargoy bukan lagi hal baru bagi masyarakat di Sumatra.

Pargoy biasanya ditarikan oleh anak-anak muda ketika ada acara musik alias hajatan dengan organ tunggal. Bisa juga ditarikan dengan musik DJ remix, seperti yang ngetren di TikTok. Karena itu, ada juga yang percaya bahwa pargoy adalah gabungan dari kata 'party' dan 'goyang'.

Gerakan pargoy bisa dibilang seperti perpaduan gerakan tangan goyang gergaji Dewi Perssik, dikombinasikan dengan goyangan pinggul maju mundur dan goyang ngebor ala Inul Daratista.Pargoy makin populer di tahun 2021, sampai akhirnya menimbulkan berbagai reaksi masyarakat. Bahkan, sempat viral juga istilah 'sindrom pargoy' di mana orang yang mengalaminya mengklaim tidak dapat berhenti bergoyang pargoy jika ada musik yang mengalun, seperti refleks.

Pargoy pun sempat dilakukan oleh para artis manca negara, sebut saja dari Korea Selatan. Adalah Jimin BTS yang goyang pargoy dan bikin ARMY menjerit, dan juga Cha Eun-woo.(*)

Reporter:moko,dya.ist | Editor:widyawati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.