20 April 2025

Get In Touch

Ketua ADEKSI Dorong Komunikasi Intens Demi Majunya Pembangunan Daerah

Ketua DPRD Kota Palangka Raya dan Ketua ADEKSI, Sigit K. Yunianto.
Ketua DPRD Kota Palangka Raya dan Ketua ADEKSI, Sigit K. Yunianto.

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) – Asosiasi DPRD Kota Seluruh Indonesia (ADEKSI) didirikan sebagai wadah kerjasama antar DPRD Kota Seluruh Indonesia.

Sebagai Ketua Adeksi, Sigit K Yunianto, menerangkan saat ini  anggota Adeksi berjumlah 90 DPRD Kota dari seluruh Indonesia. Dengan hadirnya Adeksi, diharapkan para para wakil DPRD Kota bisa berkomunikasi dan bertukar pikiran terkait perkembangan pembangunan di masing-masing daerah.

"Pertumbuhan pembangunan di setiap daerah tentu berbeda, karena itu diperlukan wadah yang bisa menjembatani para wakil DPRD Kota untuk bisa berkomunikasi baik terkait pembangunan di daerah masing- masing maupun hubungan dengan Pemerintah Kota," papar Sigit, Selasa (31/5/2022).

Menurut Sigit, demi maju dan berkembangnya suatu daerah perlu didukung adanya komunikasi yang intens antara pihak legislatif dengan eksekutif, pemerintah provinsi, pemerintah pusat, demikian juga dengan sesama anggota Adeksi.

Lebih lanjut Sigit yang menjabat sebagai Ketua DPRD Kota Palangka Raya ini mengatakan, dalam pelaksanaannya kegiatannya Adeksi dan Apeksi (Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia) tidak bisa dipisahkan. Bisa dikatakan kedua asosiasi ini merupakan sarana positif untuk bertukar pikiran bagi kemajuan masing-masing daerah.

"Tidak hanya itu, untuk mewujudkan pembangunan daerah yang tepat dan berkesinambungan sesuai perkembangan zaman, diperlukan juga komunikasi yang intens dengan masyarakat," ungkapnya.

Salah satu bentuk komunikasi intens dengan masyarakat adalah melalui forum Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang), yang bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat sebagai patokan arah pembangunan agar sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

Selebihnya ia berpesan baik bagi Adeksi maupun Apeksi, untuk semakin mengedepankan komunikasi secara intens. Dengan cara ini diharapkan bisa saling meningkatkan kinerja dan mendukung terlaksananya pembangunan demi kesejahteraan masyarakat.

"Dengan komunikasi yang intens, diharapkan arah pembangunan jelas, dan hasil pembangunan yang dicapai sesuai dengan apa yang dibutuhkan masyarakat," pungkasnya.

Reporter : Novita | Editor : Endang Pergiwati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.