22 April 2025

Get In Touch

Wali Kota Palangka Raya Kenalkan Branding Baru ASN 'BerAKHLAK'

Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin.
Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin.

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Sehubungan dengan telah disampaikannya Keputusan Wali Kota Palangka Raya tentang pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan Penandatanganan perjanjian kerja PPPK tahap I dan II tahun anggaran 2021, ini menjadi titik terang terhadap nasib para pegawai honorer yang jumlahnya mencapai ribuan.

Dalam kesempatan tersebut Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin menyampaikan pesan kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada di lingkungan Pemerintah Kota Palangka Raya, untuk terus meningkatkan kinerja dan semakin giat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Kepada PPPK Guru yang telah diangkat, harus siap mengabdi dan memberikan pelayanan serta amanah yang dijalankan dengan tulus dan ikhlas, Guru adalah pemimpin dalam sektor pendidikan," papar Fairid, Rabu (20/4/2022).

Ia juga berharap para Guru bisa terus meningkatkan kompetensi dan memberikan pendidikan yang terbaik kepada peserta didik. Salah satu tugas Guru adalah membangun potensi dan karakter peserta didik yang mencerminkan profil pelajar Pancasila.

Selanjutnya orang nomor satu di Kota Palangka Raya ini mengatakan, pada tahun 2021 Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia, meluncurkan core values dan employer branding untuk ASN.

"Core Values yang menjadi 'Branding' ASN saat ini yaitu 'BerAKHLAK' dengan moto Bangga Melayani Bangsa," jelasnya.

Sementara itu Fairid menerangkan jika BerAKHLAK merupakan akronim dari Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif. Branding inilah yang harus melekat dan dijalankan oleh seluruh ASN.

Ia melanjutkan, BerAKHLAK akan menjadi panduan perilaku para ASN, dan menjadi nilai dasar untuk dijalankan dengan penuh tanggung jawab serta membangun pondasi budaya kerja ASN lebih profesional.

Selain itu Fairid menambahkan dengan adanya Branding Bangga Melayani Bangsa, menguatkan bahwa profesi ASN bangga dalam melayani bangsa.

"Sebagai ASN memang dituntut untuk bisa memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, khususnya berkaitan dengan administrasi pemerintahan," pungkasnya.

Reporter : Novita |  Editor : Endang Pergiwati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.