27 April 2025

Get In Touch

Belasan Pelajar dan Penyusup Mengaku Mahasiswa Diamankan Kepolisian

Total ada 14 orang yang diamankan oleh pihak kepolisian, yang mengaku sebagai mahasiswa dan pelajar.
Total ada 14 orang yang diamankan oleh pihak kepolisian, yang mengaku sebagai mahasiswa dan pelajar.

JAKARTA (Lenteratoday) - Belasan pelajar diamankan oleh pihak kepolisian di patung kuda Monas dan di halte busway, para pihak kepolisian merazia  halte-halte busway dan stasiun kereta di Jakarta.

Tindakan ini dilakukan untuk mencegah para pelajar dan penyusup yang mengaku sebagai mahasiswa yang akan mengikuti demo mahasiswa, Senin (11/4/2022).

Total ada 14 orang yang diamankan oleh pihak kepolisian, yang mengaku sebagai mahasiswa dan pelajar.

Belasan massa aksi berasal dari daerah-daerah yang berbeda, mulai dari Tanggerang, Bekasi, Jakarta Timur, Kebayoran Lama, Bogor dan Pekalongan.

Diketahui sebelumnya, Massa mahasiswa rencana menggelar aksi demo di depan Istana Negara dan sekarang dialihkan ke rumah rakyat Gedung DPR RI.

Reporter : Ashar | Editor : Endang Pergiwati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.