
LAMONGAN (Lenteratoday) -- Guna memangkas akses jarak kesehatan warga, Kabupaten Lamongan mendapat dukungan dari PC NU Babat dengan mendirikan Rumah Sakit Nahdlatul Ulama (RSNU).
Hal demikian ditujukan agar warga yang berada di kawasan Lamongan bagian barat menjadi tertunjang kesejahtesaannya di bidang kesehatan.
Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indah Parawansa saat meresmikan RSNU menjelaskan jika adanya RS besutan warga Nahdiyin itu bisa membantu percepatan reformasi sistem sosial nasional yang memuat salah satunya adalah kesehatan warga.
"Reformasi sistem sosial, salah satunya sistem kesehatan nasional tingkat provinsi. Di kabupaten/kota juga demikain. Artinya keberadaan rumah sakit juga sangat dibutuhkan," ungkapnya kepada wartawan, Selasa (19/10/2021).
Pembangunan RS yang menelan anggaran Rp 7.4 Milyar itu juga telah tersedia layanan kesehatan antara lain Poli Umum, Poli Anak, Gigi, Kandungan, Penyakit Dalam (menular), dan Poli Bedah.
Namun, dikatakan Khofifah statusnya masih tipe D dan jauh dari standar berdirinya fasilitas kesehatan. Untuk itu Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi diminta untuk mendorong pemenuhan syarat agar beralih setidaknya tipe C.
"Ya, harusnya bisa tipe C. Saya lihat tempat tidur dan jumlah kamar masih minim, layanan BPJS kesehatan juga belum bisa terakses. Semoga kedepan bisa lebih dikembangkan," tambah orang nomor satu di Jatim tesebut.
Pada kesempatan tersebut, mantan Menteri Sosial itu juga memuji atas pengendalian Covid-19 di Lamongan yang berhasil menembus PPKM Level 1 nasional.
"Ya bukan hanya di Jatim melainkan pertama di tingkat nasional. Saya rasa ini bagus dan untuk pak Bupati, Lanjutkan !!," urainya.
Sementara itu, Bupati Yuhronur menanggapi pihaknya akan melakukan pendampingan terkait hal tersebut. Mengingat, kata dia, sistem kesehatan terintegrasi dengan penuntasan kemiskinan ekstrem melalui program Home Care Service.
"Tentunya kualitas layanan kesehatan akan di perbaiki sarana sarpras bakal terus ditunjang. Kita terus bergandengan salah satunya dengan RSNU babat untuk memfasilitasi kesehatan warga," tanggap Yes.
Yes panggilan akrap Yuhronur juga memaparkan jika Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Lamongan mengalami perkembangan yang pesat.
"Alhamdulillah, semua atas kerjasama semua elemen di Lamongan," singkatnya saat mendatangi peresmian RSNU Babat Lamongan oleh Gubernur Jatim.
Reporter : Adyad Ammy I
Editor : Lutfiyu Handi