22 April 2025

Get In Touch

Infrastruktur Jadi Salah Satu Prioritas Pembangunan di Palangka Raya Tahun 2022

Wakil Ketua I Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Susi Idawati.
Wakil Ketua I Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Susi Idawati.

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Diperkirakan proyeksi pembangunan Kota Palangka Raya untuk tahun 2022 masih fokus pada sektor infrastruktur, yang berkenaan dengan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM). hingga penanganan Covid-19 beserta dengan dampaknya.

Terkait hal ini, Wakil Ketua I Komisi B DPRD Palangka Raya, Susi Idawati menyetujui jika prioritas utama Pemerintah Kota (Pemkot) Palangka Raya tetap pada penanganan pandemi berikut dampaknya. "Rancangan awal dan proyeksi pembangunan tahun 2022 dalam tahap awal sudah menjadi pembahasan pada rapat RKUA-PPAS APBD 2022," papar Susi,  Kamis (16/9/2021).

Susi mengatakan jika RKUA-PPAS tersebut akan menjadi jembatan agar terjadi sinkronisasi dan harmonisasi antara rencana tahunan dengan rencana strategis. Demikian juga agar rencana strategis dapat dioperasionalkan ke dalam langkah-langkah tahunan yang lebih konkrit dan terukur untuk memastikan tercapainya Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).

"Melalui RKUA-PPAS menjadi sarana menerjemahkan perencanaan strategis jangka menengah untuk menjadi rencana program, kegiatan dan sub kegiatan serta anggaran tahunan," ungkap Susi.

Susi melanjutkan melalui laporan Rencana Kerja dan Anggaran (RKA) yang disampaikan pihak Bappeda Kota, ada beberapa sektor yang akan menjadi fokus utama Pemko di tahun 2022. Fokus tersebut pada bidang kesehatan, pendidikan dan infrastruktur. Ketiga hal tersebut yang menjadi target untuk dijalankan dalam pembangunan di tahun yang akan datang.

Selebihnya Susi menjelaskan jika penyusunan KUA-PPAS tahun 2022 tidak berbeda jauh dengan RPJMD sebelumnya di bawah kepemimpinan Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin. RPJMD tersebut nantinya akan menjadi pedoman dalam menjalankan dan menyelesaikan program prioritas untuk lima tahun kedepan.

"Pembangunan infrastruktur merupakan salah satu target utama Pemkot kedepannya, karena itu masing-masing SOPD harus bisa memahami secara baik agar bisa menyesuaikan terkait usulan kegiatan dan pembiayaan," pungkas Susi.(nov)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.