
MOJOKERTO (Lenteratoday) - Kurang lebih 6.000 pekerja dan buruh di Mojokerto mendapatkan vaksinasi Astrazeneca secara gratis dari pemprov Jatim. Vaksinasi tersebut difasilitas Federasi Serikat pekerja dan buruh di depan halaman PT. Ajinomoto Indonesia, Tbk di Desa Mlirip, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto, Jawa-Timur, Senin (16/8/2021).
Pemberian program vaksinasi gratis dari Gubernur Jawa-Timur, Hj. Khofifah Indar Parawansa ini didistribusikan untuk pekerja dan buruh perusahan di wilayah Mojokerto tersebut dilaksanakan dengan mengedepankan disiplin protokol kesehatan.
Jumlah peserta selama 3 hari pelaksanaan pemberian vaksinasi Astrazeneca dosis tahap I sekitar 6.000 peserta. Dari sebanyak 6.000 peserta, 4.000 peserta dari pekerja buruh padat karya dan selebihnya dari warga masyarakat umum yang khususnya warga wilayah sekitar perusahan PT. Ajinomoto.
Pimpinan Federasi Serikat Pekerja, yang juga merangkap sebagai Pimpinan di wilayah Jatim Suwandi, saat ditemui di ruang sekretariat panitia pelaksanan vaksinasi PT. Ajinomoto mengatakan, bahwa dalam pelaksanaan vaksinasi program yang diberikan oleh Gubernur Jatim, Hj. Khofifah Indar Parawansa untuk para pekerja dan buruh di wilayah Kabupaten Mojokerto ini ditargetkan sebanyak 7.500 peserta.
Dari tiga hari pelaksanaan sejak 14 Juli hingga 16 Juli hari ini kita mendapatkan data peserta pengikut vaksin sebanyak kurang lebih sekitar 6.000 peserta. "Sebanyak 6.000 lebih peserta sudah mendapatkan vaksin Astrazeneca dosis tahap pertama. Dari sebanyak 6.000 lebih peserta, 4.000 peserta dari pekerja dan buruh perusahaan padat karya serta selebihnya dari warga masyarakat sekitar lingkungan perusahaan PT. Ajinomoto Indonesia," kataya.
Program vaksinasi untuk para pekerja dan buruh padat karya ini perlu didukung, karena kebanyakan mereka selalu beraktivitas moving. Dengan maksud agar supaya selama aktivitas mereka tidak menggangu jalannya aktivitas perusahaan di mana mereka bekerja dan memutus penyebaran Covid-19.
Sementara itu, Pimpinan Unit Kerja PT. Ajinomoto Indonesia, Tbk, Budiyono menambahkan, bahwa pelaksanaan vaksinasi masal yang digelar di PT. Ajinomoto Indonesia ini diupayakan memenuhi target sebanyak 7.500 peserta.
Dia tetap berupaya target tersebut terpenuhi dan pelaksanaanya hingga selesai karena ini hari terakhir pelaksanaan vaksinasi yang diberikan kepada para pekerja dan buruh padat karya di wilayah Mojokerto.
"Pelaksanaan vaksinasi masal untuk para pekerja dan buruh padat karya di wilayah Mojokerto ini dilakukan yang pertamakali. Kita juga mendapat support dan dukungan dari pemerintah daerah Kabupaten Mojokerto. Dengan harapan agar para pekerja dan buruh di wilayah Mojokerto ini selalu kedepan dalam keadaan sehat dan dapat melaksanakan aktivitasnya dengan lancar," pungkas Budiyono. (Joe)