
SURABAYA (Lenteratoday) - Pada moment Peringatan Hari Pramuka ke-60 di Jatim terdapat pemandangan menarik. Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, selaku, Kamabida Pramuka Jatim menyerahkan Lencana Jer Basuki Mawa Beya Emas kepada Saifullah Yusuf (Gus Ipul).
Gus Ipul yang merupakan Mantan Wakil Gubernur Jatim dan sekarang menjabat sebagai Wali Kota Pasuruan itu mendapatkan Lencana Jer Basuki Mawa Beya karena sebelumnya menjabat sebagai Kakwarda Jatim masa bhakti 2010-2015 dan dan 2015-2020.
Selain Pin Emas, juga disematkan pula Lencana Melati kepada Dr. H. Sopingi selaku Wakil Ketua Kwarcab Nganjuk. Kemudian disematkan pula Lencana Darmabakti kepada Hj. Jajuk Sulistyawati, penghargaan kepada Bupati Trenggalek selaku Ka.Mabicab Trenggalek, Bupati Probolinggo selaku Ka. Mabicab Probolinggo serta penghargaan kepada KH. Abdul Muqit Arief selaku Ketua Kwarcab Jember masa Bhakti 2016-2021.
Dalam pelaksanaan Hari Pramuka ke -60 secara virtual juga diberikan penghargaan lain diantaranya penghargaan untuk Brigade Penolong Tergiat dalam Penanganan Covid-19 untuk Kwartir Cabang (Kwarcab) Nganjuk, Kwarcab Situbondo, dan Kwarcab Surabaya. Diikuti dengan penghargaan untuk Juara 1 Lomba Artikel Pandega, Juara 2 Lomba Video Podcast Penegak Pandega, Juara 1 Lomba Foto Penggalang, serta Juara 1 Lomba Puisi Siaga.
Seusai melakukan Upacara Hari Pramuka, Khofifah berkesempatan melakukan peninjuan pelaksanaan vaksinasi dan donor darah maupun donor plasma konvalesen di tenda vaksinasi. Selain itu juga memberikan sembako kepada Tukang Becak yang ada di halaman Gedung Negara Grahadi Surabaya. (ufi/adv)