22 April 2025

Get In Touch

Antar Rumah Sakit Berbeda SOP, Ini Tanggapan Dinkes Kota Malang

Kepala Dinas Kesehatan, Husnul Muarif.
Kepala Dinas Kesehatan, Husnul Muarif.

MALANG (Lenteratoday) - Respon pertanyaan DPRD Kota Malang terkait perbedaan kebijakan antar rumah sakit, Kepala Dinas Kesehatan, Husnul Muarif, sebut akan kumpulkan kepala rumah sakit, dalam waktu dekat.

Pertanyaan ini muncul karena banyaknya masyarakat yang memberikan keluhan terhadap pelayanan di masing-masing rumah sakit. Perbedaan pelayanan dan kebijakan ini disampaikan salah satu fraksi pada rapat evaluasi kinerja Satgas Covid19 di gedung DPRD Kota Malang.

Perbedaan kebijakan ini terkait penanganan pasien  dan kecepatan respon yang lebih lambat di beberapa fasilitas kesehatan. Merespon hal itu, Husnul Muarif mengatakan, ia beserta tim akan kembali merumuskan kebijakan terkait perbedaan SOP yang terjadi di tiap fasilitas kesehatan.

“Untuk perbedaan SOP ini, saya berterimakasih kepada DPR atas sorotannya, kami akan kumpulkan kepala rumah sakit, dan puskesmas, agar SOP ini kita seragamkan. Harapannya semoga tidak ada lagi perbedaan penanganan, di rumah sakit satu dengan yang lain,” terangnya.(ree)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.