21 April 2025

Get In Touch

Walikota Sutiaji: Kalau Kena Covid19, Yakinlah Pasti Sembuh

Walikota Malang Sutiaji
Walikota Malang Sutiaji

MALANG, (Lenteratoday) - Banyaknya berita kehilangan akibat covid19 kian bermunculan dan semakin dekat dengan lingkaran kita. Bahaya covid19 kini semakin nyata dan mengganas. Berbagai cara dilakukan Pemerintah untuk mensosialisasikan protokol kesehatan.

Dalam kondisi demikian, Walikota Malang, Drs Sutiaji, tak ingin terus menarik rakyatnya dalam keterpurukan. Ia terus menghimbau kepada seluruh masyarakat melalui pelbagai kesempatan untuk tidak patah semangat.

“Yang penting kita selalu patuh terhadap protokol kesehatan, dengan begitu InsyaAllah kita akan terhindar dari penyakit, yang penting ikhtiar, karena badai pasti berlalu,” ujarnya pada awak media, Jumat (9/7/2021).

Ia juga berpesan bagi warga Kota Malang yang terkena covid19, agar tidak patah semangat. “Kalau kena covid, yakinkan diri anda pasti sembuh, karena pikiran kita juga bisa berpengaruh pada kondisi tubuh kita, yakinlah pasti sembuh,” pungkas Sutiaji.

Angka kesembuhan covid19 di Kota Malang sudah mencapai 6.309 orang. Dalam artian, masih ada harapan besar untuk sehat kembali, namun bukan berarti bisa menjadi abai terhadap protokol kesehatan yang ada.  (ree)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.