
BLITAR (Lenteratoday) - Sesuai jadwal Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Blitar, hari ini 5 Juni 2021 diumumkan 3 peserta terbaik dan selanjutnya keputusan ada ditangan Walikota Blitar.
Dalam pengumuman Nomor : 04/Pansel-Sekda Kota Blitar/2021 tentang Seleksi Terbuka JPT Pratama Sekda Kota Blitar, telah ditetapkan 3 peserta terbaik yaitu : Eka Atikah (Sekwan DPRD Kota Blitar), Priyo Suhartono (Kadishub) dan Widodo Sapto Johanes (Kepala BPKAD), ketiganya pejabat dari Pemkot Blitar.
Dalam pengumuman tertanggal 5 Juni 2021 yang ditandatangani oleh Ketua Pansel JPT Sekda Kota Blitar, Nurkholis tersebut, juga disebutkan keputusan Pansel ini bersifat mengikat dan tidak dapat diganggu gugat.
Kepala BKD Kota Blitar, Suyoto ketika dikonfirmasi membenarkan bahwa Pansel telah menetapkan 3 peserta terbaik, dalam proses seleksi terbuka dan diumumkan hari ini. "Ketiga peserta terbaik tersebut, lolos tes kompetensi (assesment), pembuatan makalah, paparan dan wawancara," ujar Suyoto, Sabtu (5/6/2021).
Lebih lanjut Suyoto menjelaskan setelah ditetapkan 3 peserta terbaik, selanjutnya akan dilaporkan ke Komisi ASN hasil pelaksanaan Seleksi Terbuka JPT Pratama Sekda Kota Blitar ini. "Untuk mendapatkan rekomendasi, jika sudah sesuai aturan yang ada," jelasnya.
Setelah itu akan diputuskan oleh Walikota Blitar, untuk memilih satu dari 3 terbaik yang lolos seleksi Pansel. Keputusan menentukan siapa yang akan dipilih, merupakan hak prerogatif Walikota Blitar. "Selanjutnya setelah diputuskan siapa yang dipilih Walikota, akan dimintakan persetujuan dan jadwal pelantikan kepada Mendagri melalui Gubernur Jawa Timur," ungkap Suyoto.
Mengenai berapa lama proses selanjutnya sampai ada penetapan dan pelantikan Sekda Kota Blitar definitif, Suyoto tidak bisa memastikan. "Tergantung dari turunnya rekomendasi KASN, serta persetujuan dan jadwal pelantikan dari Mendagri melalui Gubernur," imbuhnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, pada proses seleksi terbuka calon Sekda Kota Blitar yang dimulai pendaftaran pada 17-21 Mei 2021, serta seleksi administrasi 22-24 Mei 2021. Ada 7 pejabat Pemkot Blitar yang mendaftar dan lolos yaitu Priyo Suhartono (Kepala Dishub), Arianto (Kepala Disdagin), M Sidik (Kepala Bappeda), Widodo SJ (Kepala BPKAD), Hakim Sisworo (Kelala Bakesbangpol BPD), Eka Atikah (Sekwan DPRD Kota Blitar) dan Hermansyah (Asisten Pemerintahan dan Kesra yang pernah menjadi Pj Sekda Kota Blitar).
Sesuai jadwal tahapan seleksi, 7 pejabat tersebut setelah lolos seleksi administrasi akan menjalani tes kompetensi (assesment). Kemudian dilanjutkan tahap tes pembuatan makalah dan paparan, serta wawancara pada 2-3 Juni 2021. Sedangkan hasil seleksi pansel 3 terbaik akan diimumkan pada 5 Juni 2021.
Adapun kursi jabatan Sekda Kota Blitar, sempat kosong 5 bulan sejak Rudi Wijonarko pensiun per 1 Januari 2021 lalu. Karena Walikota Blitar, Santoso maju kembali sebagai calon Walikota Blitar pada Pilkada Desember 2020. Sesuai aturan tidak bisa melakukan mutasi atau pengisian jabatan, sampai 6 bulan setelah pelantikan. Sementara Santoso yang terpilih kembali dan dilantik Pebruari 2021, maka baru bisa melakukan mutasi pada Agustus 2021 mendatang.
Untuk mengisi kekosongan jabatan Sekda, Pemkot Blitar mengusulkan 3 nama pejabat sebagai Pj Sekda Kota Blitar ke Gubernur Jatim. Dari 3 nama Gubernur Jatim menunjuk Hermansyah Permadi menjadi Pj Sekda Kota Blitar yang juga menjabat Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Blitar, serta dilantik 5 Januari 2021 lalu.
Masa jabatan Pj Sekda Kota Blitar maksimal 3 bulan, kemudian 6 April 2021 Gubernur Jatim menunjuk Pj Sekda Kota Blitar, Syaichul Gulam yang kini menjabat Kepala Bakorwil Malang sampai sekarang.(ais)