20 April 2025

Get In Touch

Pemkab Sidoarjo Luncurkan Aplikasi SSC

Wakil Bupati Sidoarjo, Subandi saat meluncurkan SSC di Fave Hotel, Senin (29/3/2021).
Wakil Bupati Sidoarjo, Subandi saat meluncurkan SSC di Fave Hotel, Senin (29/3/2021).

SIDOARJO (Lenteratoday) - Dalam rangka peningkatan pelayanan terhadap rekomendasi atas peredaran hewan dan produk hewan yang akan keluar dari Sidoarjo, Pemkab meluncurkan aplikasi SSC (Self Service Community).

Wakil Bupati Sidoarjo, Subandi, berharap aplikasi SSC ini dapat mempercepat pelayanan masyarakat dalam proses penerbitan Surat Keterangan Kesehatan Hewan (SKKH) dan Surat Keterangan Kesehatan Produk Hewan (SKKPH).

"Saya menyadari bahwa di tengah berbagai keterbatasn kita, di mana kita dihadapkan pada tuntutan pelayanan kepada masyarakat yang terus meningkat dari waktu ke waktu. Saya yakin dan percaya bahwa dengan komunikasi dan koordinasi yang baik serta semangat kerja yang tinggi. Mudah - mudahan aplikasi SSC ini dapat menjadi jembatan serta mempermudah masyarakat dalam mengurusi perijinan di era digitalisasi ini," ungkapnya di Fave Hotel, Senin (29/03/2021).

Dalam acara tersebut juga di hadiri oleh Kepala Dinas Pangan dan Pertanian Dr. Eni Nustianingsih ST. MT. Ketua Komisi D  DPRD Dhamroni Chudlori Sidoarjo, Kepala Balai Besar Karantina Pertanian Sidoarjo Musyaffak Fauzi,  Kepala Ombudsman Jawa Timur Agus Widiarta,

Kepala Dinas Pangan dan Pertanian Dr. Eni Nustianingsih menambahkan bahwa aplikasi SSC ini mempermudah perkembangan dunia usaha bidang produk hewan dan sesuai dengan progam prioritas Sidoarjo tentang "Reformasi perizinan untuk iklim bisnis yang kondusif bagi peningkatan perputaran ekonomi di Sidoarjo".

"Aplikasi SSC menghadirkan kemudahan, kecepatan, kepastian hukum, waktu dan transparasi yang sangat dibutuhkan. Pengusaha itu dapat ngeprint dewe surat perizinan bahasa kami begitu," ungkapnya. (ang)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.