19 April 2025

Get In Touch

Presiden Gelar Ratas Bahas Kasus Positif Covid-19 yang Tembus 1 Juta

Data kasus Covid-19 per hari ini (Selasa, 26/1/2021) -Ant
Data kasus Covid-19 per hari ini (Selasa, 26/1/2021) -Ant

[JAKARTA] Lenteratoday -Presiden RI Joko Widodo menggelar rapat terbatas membahas kasus positif Covid-19 yang pada Selasa hari ini menembus angka 1 juta orang.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengungkapkan agenda itu dalam konferensi pers virtual di Jakarta, Selasa (26/1/2021).

"Hari ini Presiden memanggil rapat terbatas beberapa menteri dan saya dititipi pesan Presiden, hari ini adalah hari di mana jumlah orang terpapar Covid-19 di Indonesia menembus 1 juta orang," ujar Menteri Kesehatan di Jakarta, Selasa petang.

Menkes menyampaikan angka kasus positif Covid-19 1 juta orang tersebut memiliki makna kesadaran dua hal.

Pertama, semua pihak harus berduka, karena sudah banyak individu yang wafat akibat Covid-19 termasuk juga tenaga kesehatan.

Kedua, semua pihak harus bekerja keras mengatasi pandemi bersama-sama, baik dengan menjalankan 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan) maupun 3T (testing, tracing dan treatment).

"Semua ahli epidemiologi mengatakan kepada saya bahwa untuk mengatasi pandemi, satu hal utama yang harus terus jadi pengingat, yaitu harus mengurangi laju penularan dari virus," jelasnya.

Menkes mengatakan dengan mengurangi laju penularan virus, maka beban fasilitas kesehatan tidak terlalu berat dan memiliki lebih banyak waktu untuk merespons virus.

Data hari ini

Total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 yang dilaporkan melalui Satuan Tugas Penanganan Covid-19 per Selasa pukul 12.00 WIB menembus angka satu juta jiwa tepatnya 1.012.350 orang.

Berdasarkan data dari Satgas Penanganan Covid-19 di Jakarta, jumlah tersebut dari tambahan kasus baru per hari ini yakni 13.094.

Kemudian untuk pasien yang sembuh bertambah 10.868 orang sehingga total keseluruhan pasien Covid-19 yang berhasil pulih sebanyak 820.356 orang.

Sementara itu, untuk kasus pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang meninggal hingga kini bertambah 336 jiwa sehingga terdapat total 28.468 kematian.

Hingga hari ini, data kumulatif kasus positif Covid-19 paling banyak di Indonesia terjadi di DKI Jakarta dengan 254.580 kasus. Jawa Barat 131.322 kasus, Jawa Tengah 118.204 kasus, Jawa Timur 108.017 kasus dan Sulawesi Selatan 45.637 kasus.

Pasien sembuh paling banyak di DKI Jakarta 226.743 orang, Jawa Barat 105.820 orang, Jawa Timur sebanyak 92.617 orang, Jawa Tengah 76.706 orang dan Sulawesi Selatan 40.700 orang.

Sedangkan total kematian paling banyak terjadi di Jawa Timur yakni 7.514 jiwa, Jawa Tengah 5.130 jiwa, DKI Jakarta 4.077 jiwa, Jawa Barat 1.532 jiwa dan Kalimantan Timur 955 jiwa (Ant).

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.