19 April 2025

Get In Touch

Antisipasi Bencana Alam, PT KAI Daop 7 Madiun Siagakan Amus di 9 Titik

Vice President Daop 7 meninjau langsung kelayakan rel lintas
Vice President Daop 7 meninjau langsung kelayakan rel lintas

MADIUN (Lenteratoday) - PT. KAI Daop 7 siapkan Alat Muat untuk Siaga (Amus). Alat tersebut disiagakan mengingat intensitas hujan yang tinggi di akhir tahun dan perkiraan peningkatan penumpang kereta api.

Manager Humas Daop 7, Ixfan Hendriwindoko mengatakan curah hujan yang tinggi berpotensi mengganggu perjalanan KA, diantaranya banjir, tanah labil, dan longsor. Sehingga perlunya antisipasi seperti menyiagakan Amus di 9 titik, yakni di Blitar, Tulungagung, Kediri, Jombang, Kertosono, Nganjuk, Caruban, Walikukun dan Madiun. Tidak hanya disitu, sebanyak 70 tenaga tambahan yang terdiri dari 41 Petugas Penilik Jalan (PPJ), 24 Petugas Jaga Lintasan (PJL) dan 5 Penjaga Daerah Rawan (PDR) juga dikerahkan. Amus sendiri merupakan karung yang berisi bantalan, krikil, pasir, rel, hbiem, dan lain-lain guna mencegah gangguan tersebut.

"Yang terdiri dari alat dan perlengkapan gunanya jika suatu saat dalam kondisi darurat bisa digunakan untuk menanggulangi agar tidak sampai terjadi gangguan perjalanan KA," jelas Ixfan saat dihubungi Lenteratoday, Kamis(10/12/2020)sore.

Lebih lanjut Ixfan menjelaskan bahwa PT. KAI Daop 7 juga melakukan inspeksi untuk memastikan keamanan dan kelancaran perjalanan KA menyambut Natal 2020 dan Tahun Baru 2021. Inspeksi yang dilakukan langsung oleh Djoko Widagdo selaku Vice President Daop 7 Madiun memakan waktu tiga hari, yakni sejak Senin (07/12/2020) sampai dengan Rabu (09/12/2020).

Ixfan mengatakan bahwa Djoko Widagdo menggunakan Kereta Dresin untuk meninjau lintasan Stasiun Walikukun di paling barat, Stasiun Curahmalang di timur, dan Stasiun Talun di Kabupaten Blitar yang berada di selatan.

"Pemeriksaan yang dilakukan meliputi fasilitas pelayanan pelanggan, peralatan pengaman, kondisi jalur & jembatan, kecakapan petugas operasional, titik rawan, armada sarana, dan kesehatan petugas,” imbuhnya.

Ixfan berharap inspeksi dan penempatan Amus yang dilakukan dapat memberikan antisipasi agar perjalanan KA tetap selamat, aman, lancar dan terkendali. (Ger)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.