16 April 2025

Get In Touch

Unggul Sementara, Ini Pidato ErJi

Unggul Sementara, Ini Pidato ErJi

SURABAYA (Lenteratoday) - Ucapan terima kasih dan rasa syukur yang tiada batas keluar dari mulut Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Nomor Urut Satu, Eri Cahyadi dan Armuji, pasca unggul sementara dari lawannya, Paslon Nomor Urut Dua, Machfud Arifin dan Mujiaman, berdasarkan penghitungan cepat.

Kepada media, Armuji mengatakan, ucapan terima kasih ini ditujukan kepada seluruh warga kota yang ia cintai dan ia banggakan, setelah ikut berpartisipasi dalam keikutsertaan ke Tempat Pemungutan Suara (TPS).

"Meskipun di musim pandemi, animonya benar-benar cukup luar biasa. Mematuhi prokes dan tentunya kami harapkan pemilu yang akan datang berbeda dari edisi sebelumnya. Meski di musim pandemi ini tetap berjalan dengan baik," ucapnya.

Sementara itu, Eri Cahyadi menambahkan, berdasarkan penghitungan cepat ini menunjukkan, pihaknya diberi amanah untuk memimpin kota pahlawan. Menurutnya, jadi seorang pemimpin itu berat.

"Karena kepada seluruh warga, kita bangun Surabaya Baldatun Thoyibatun wa Robbun Ghofur dan saya selalu mengatakan, bahwa pilkada ini hanya untuk kepentingan dunia. Sejak awal, kami tidak ingin merebut kekuasaan, kami bertujuan untuk maslahat umat mensejahterahkan masyarakat," ucapnya.

Oleh karena itu, kata Eri, sambil menunggu hasil perhitungan KPU, mantan kepala bapekko tersebut berharap, tidak ada euforia yang berlebihan.

"Harus menghormati saudara satu sama lain.Dan mulai sore tidak ada lagi kawan dan lawan, persaingan yang berakhir dengan quick count ini dan hasil dari KPU. Kami satu untuk kepentingan Kota Surabaya," imbuhnya.

Sehingga, tuntas Eri, tidak ada lagi ujaran kebencian, berita hoax dan saling menjatuhkan. Mari bangun kota yang tercinta ini menjadi kota yang hebat. Jaga keutuhan. Tujuannya demi kemakmuran kota surabaya. (Ard).

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.