
Banyuwangi- Sistem aplikasi Cek Bantuan Sosial Covid19 yang dikembangkan Pemkab Banyuwangi mendapat apresiasi penghargaan dari Indonesia Smart Nation Award (ISNA) 2020. Penghargaan itu masuk dalam kategori Smart Society berupa inovasi penggunaan TIK.
Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengatakan terima kasih atas penghargaan yang diterima. Banyuwangi kata dia telah melakukan penanganan yang sangat serius dalam melakukan pendataan bansos bagi warga yang terdampak pandemi.
“Bansos ini sangat dibutuhkan oleh mereka yang terdampak. Sejumlah langkah dilakukan Banyuwangi untuk memastikan bansos dari pusat hingga daerah tersalur secara merata dan tepat sasaran kepada warga yang terdampak,” kata Bupati Anas.
Penghargaan tersebut diselenggarakan oleh Citiasia Center for Smart Nation (CCSN) dan tahun ini merupakan penyelenggaraan ke-4. Tahun ini, ISNA mengusung tema “Smart City 2020: Driving Innovation & Productivity During The Global Pandemic”.
Pada tahun 2020 ini, CCSN telah melakukan riset terhadap lebih dari 180 inovasi yang diinisiasi oleh pemerintah kota dan kabupaten dalam penanganan COVID-19 yang melibatkan lebih dari 500 partisipasi kabupaten dan kota di seluruh Indonesia.
Pemkab Banyuwangi juga membuka pelaporan online bantuan sosial bagi warga terdampak pandemi Covid-19. Sistem pelaporan ini digunakan untuk menampung warga yang belum terdaftar di skema jaring pengaman sosial, baik dari pemerintah pusat, provinsi maupun kabupaten.
Selain itu, warga bisa mengecek para penerima bansos dari pusat, provinsi, maupun kabupaten. Hingga kini, perkembangan covid19 di Banyuwangi menyebutkan ada 1.391 terkonfirmasi covid, 160 dirawat, 1129 dinyatakan sembuh, ada 102 warga meninggal dunia dan ada 103 dinyatakan suspect. (mok)