21 April 2025

Get In Touch

Penderita Leukemia yang Tertular Covid Hadapi Risiko Lebih Parah

Ilustrasi Leukimia (iStockphoto)
Ilustrasi Leukimia (iStockphoto)

Dilansir dari Bloomberg, (Selasa, 25/8/2020) sebuah penelitian diterbitkan oleh jurnal The Lancet Oncology menyatakan orang dengan leukimia dan kanker darah, yang tertular virus corona menghadapi risiko penyakit lebih parah.

Peneliti menyebutkan, bahwa pasienkanker berisiko tinggi terkena penyakit parah jika mereka tertular virus coronabaru Covid-19, dan mereka yang menderita penyakit darah berada dalam bahayapaling besar.

Mereka dilaporkan memiliki kemungkinanmengalami gejala parah 57 persen lebih tinggi dibandingkan dengan orang yangmenderita penyakit kanker payudara dan terinfeksi virus SARS-CoV-2, penyebabpenyakit Covid-19.

Sebagaimana diketahui, pandemi telahmembanjiri rumah sakit dengan pasien sakit di seluruh dunia. Hal ini menggangguperawatan yang sensitif terhadap waktu untuk penyakit berat lain seperti kankerdan kondisi lain serupa.

Lennard Lee, peneliti dari Universityof Oxford yang terlibat dalam proyek ini mengatakan bahwa para penelitimempelajari data dari 60 pusat di Proyek Pemantauan Kanker Virus CoronaInggris, untuk mendapatkan gambaran dari orang dengan kondisi yang palingrentan terhadap penyakit

Penemuan ini diyakini akan membantupasien dan dokter untuk membuat keputusan yang tepat tentang risiko danperawatan bagi pasien penderita kanker yang terkena atau terinfeksi viruscorona baru, sehingga bisa meminimalisir korban jiwa.

Berdasarkan data Worldometer hinggahari ini jumlah kasus di tingkat global telah mencapai angka 34,8 juta infeksi.Angka kematiannya mencapai lebih dari 816.000 kasus dan pasien sembuh lebihdari 16,3 juta kasus.

Adapun, data dari dalam negeri hingga awal pekan (Senin, 24/8/2020) tercatat sebanyak 155.412 kasus positif, 111.060 kasus pasien sembuh, dan 6.759 kasus meninggal dunia.

Kanker darah atau blood cancer adalah kondisi ketika sel darah yang menjadi abnormal atau ganas. Sebagian besar kanker ini bermula di sumsum tulang tempat sel darah diproduksi. Terdapat tiga jenis kanker darah, yaitu leukemia, limfoma, dan multiple myeloma.

Berbeda dengankebanyakan kanker, sebagian besar kanker darah tidak membentuk benjolan padat(tumor). Selain tidak muncul benjolan, gejala kanker darah juga tidak spesifikdan menyerupai gejala penyakit lain.

Secara umum, gejala kanker darah adalah:

Demam dan menggigil.

Mual dan muntah.

Sembelit atau susah buang air besar.

Sakit tenggorokan.

Sakit kepala.

Tubuh mudah lelah.

Berkeringat di malam hari.

Berat badan menurun drastis.

Muncul bintik merah pada kulit.

Sering terinfeksi.

Pembengkakan kelenjar getih bening di leher, ketiak, atauselangkangan.

Nyeri pada sendi dan tulang, terutama tulang belakang atau tulangdada.

Mudah terjadi memar dan perdarahan, misalnya mimisan.

Sesak napas

Artikel ini sudah tayang di E-Paper Lentera Today edisi hari ini (Kamis, 27/8/2020) -Ist/abh.

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.