21 April 2025

Get In Touch

Ini Curhat Yusuf Widyatmoko Pasca Diusulkan Pemecatan

Ini Curhat Yusuf Widyatmoko Pasca Diusulkan Pemecatan

Banyuwangi - Bacabup Yusuf Widyatmoko nampaknya sudah mendengar adanya desakan dari kader PDIP Banyuwangi agar ada pemecatan oleh DPP PDIP terhadap dirinya. Yusuf yang merupakan Wabup Banyuwangi saat ini tersebut memang telah mendapatkan rekomendasi dari Partai Demokrat dan disusul PKB untuk maju menjadi Bacabup.

"Itu risiko ya, yang harus saya terima kalau memang saya bersalah. Ya tentunya partai (DPP PDIP) memiliki hak untuk melakukan tindakan, ya silahkan. Saya terimakasih pada semua, masyarakat, media, yang selama ini membantu saya. Terutama pada pak Bupati Anas, saya telah mendampingi beliau dua periode, dan tidak pernah ada masalah. Saya terimakasih sekali pak bupati telah bisa menjaga kondisi Banyuwangi dengan baik. Saya juga terimakasih pak bupati mendukung saya sehingga saya bisa mendapatkan rekomendasi dari partai lain, saya selama ini diberikan kesempatan, waktu dan kelonggaran, saya bisa akhirnya bisa mengurus rekomendasi dari partai lain. Saya tidak dilarang sama pak bupati, makanya saya sampaikan terimakasih. Sehingga dapat kepercayaan dari beberapa partai, mudah-mudahan bisa berjalan dengan baik kedepannya nanti, tentunya kompetisi yang sehat," kata Yusuf Widyatmoko, Jumat (21/8).

Dia juga meceritakan secara runut proses dirinya mendapatkan rekomendasi bacabup dari sejumlah partai. "Jadi rekom dari parpol di luar PDI Perjuangan ada sebab akibat. Saya ini kader partai yang siap melaksanakan tugas-tugas partai. Selama ini saya patuh dengan yang ditugaskan pada saya, kalau bicara rekom, rekom PDIP jatuh ke bu Ipuk," ujarnya.

Dia menambahkan, pasca rekom DPP PDIP ke Ipuk-Sugirah, dirinya mengaku diam saja. "Tapi saya juga tidak marah, tidak berontak, tidak harus protes dan lain-lain. Saya kan diam. Tetapi kenyataanya, ternyata masyarakat menginginkan saya terus maju, elemen masyarakat terus mendorong saya harus maju dari partai lain," katanya.

Menurut pria kelahiran Madiun ini, karena ini dorongan dan permintaan dari masyarakat, maka dia coba lakukan. "Saya juga tidak mengira, kalau ternyata sambutan partai luar biasa terhadap saya. Ini ternyata justru partai menerima dengan baik, salah satunya Partai Demokrat. Saya sangat terimakasih sekali pada Demokrat mas AHY, dan jajarannya Pak Michael Demokrat Banyuwangi, sehingga Demokrat mempercayakan saya maju jadi cabup Banyuwangi," tuturnya.

Yusuf menambahkan, akan ada parpol tambahan yang bakal merekom dirinya maju menjadi bacabup lagi.
"Inysaallah akan ada parpol lain yang merekomendasikan pada saya. Yang jelas besok (Sabtu) siang akan diterimakan rekomendasi dari PKB di Kantor PWNU Jatim," katanya.

Dalam kondisi ini, Yusuf juga menyampaikan tidak melawan partai khususnya PDIP. "Saya selalu siap yang ditugaskan pada saya. Tapi karena ini dorongan permintaan masyarakat, banyak yang menginginkan saya maju dari partai lain, maka saya coba, saya nggak ngira seperti ini, luar biasa sekali," pungkasnya. (mok)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.