
SITUBONDO –Jajaran pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD)Partai Hanura Jawa Timur (Jatim) kembali melakukan safari politik diberbagaielemen masyarakat. Salah satunya di pondok pesantren (ponpes) Walisongo,Situbondo pimpinan Kyai HR Kholil As’ad.
Dipimpin langsung oleh Ketua DPD Hanura Jatim, YuniantoWahyudi, jajaran pengurus diterima oleh Kyai HR Kholil As’ad langsung.
“Alhamdulilah, hari ini Sabtu, (1/8 /2020), kami jajaran DPDPartai Hanura Jatim dapat bersilahturahmi dengan Kyai HR Kholil As'ad di PonpesWalisongo, Mimbaan Panji, Situbondo,” ujar Mastenk sapaan akrab Yunianto Widodo,dihadapan wartawan.
Adapun maksud dan tujuan kegiatan tengah malam itu, menurutMastenk adalah bersilahturahmi, meminta do’a dari Kyai HR Kholil As’ad agarbisa mengemban amanah rakyat melalui politik.
“Kami bersama-sama dengan pengurus DPD Partai Hanura Jatimmohon doa restu dalam menakhodai Partai Hanura,” tambahnya.
Menurut pria yang juga aktivis KAHMI ini, kedatangan diabersama pengurus mendapatkan sambutan yang luar biasa. “Alhamdulillah, beliaumengapresiasi dan menerima kami,” ujarnya
Dalam pertemuan itu, Kyai HR Kholil As'ad banyak memberikan petuah, saran danpetunjuk-petunjuk kepada Mastenk dan jajaran pengurus DPD Partai Hanura, untukbekerja dengan baik, sehingga bisa bermanfaat bagi masyarakat.
“Beliau mengapresiasi dan menerima kami serta banyak memberikanpetuah, saran dan petunjuknya kepadakami, sehingga kami menjadi tambah bersemangat menjaga Hati Nurani Rakyat,” tutupnya.
Sebelumnya DPD Partai Hanura Jatim juga telah melakukankoordinasi dengan berbagai jajaran samping, seperti KPU Jawa Timur dan KantorBakesbang Pol Provinsi Jatim.
Selain sebagai ajang silaturahmi, kegiatan ini juga untukmenyerahkan SK (Surat Keputusan) DPP Partai Hanura, dengan nomor074/B.2/DPP-Hanura/VII/2020, atas penunjukan Yunianto Wahyudi sebagai Ketua DPDPartai Hanura, menggantikan Kelana Aprilianto.
Kunjungan ke berbagai elemen masyarakat dan jajaran ini,guna memperkuat hubungan DPD Partai Hanura Jatim dengan pemegang kebijakanserta etokoh masyarakat dan para kyai yang ada di Jawa Timur.(ist)