16 April 2025

Get In Touch

Polres Blitar Kerahkan Ratusan Bhabinkamtibmas Laksanakan 3T

Polres Blitar Kerahkan Ratusan Bhabinkamtibmas Laksanakan 3T

Blitar - Polres Blitar mengerahkan ratusan Bhabinkamtibmas untuk melaksanakan 3T (Testing, Tracing dan Treatment), sebagai upaya pendataan dan menekan angka kasus positif Virus Corona (Covid-19) di Kabupaten Blitar.

Hal ini disampaikan Kapolres Blitar, AKBP Ahmad Fanani Eko Prasetya saat mengumpulkan ratusan Bhabinkamtibmas dari 16 polsek jajaran di wilayah hukum Polres Blitar di Gedung Hoegeng Polres Blitar. "Kami berikan pengarahan terkait sosialisasi POP (Problem Oriented Policing ) dalam rangka aktualisasi pelaksanaan 3T (Testing, Tracing dan Treatment)," tutur AKBP Fanani.

Dijelaskannya sosialisasi POP ini, penting untuk memberikan pemahaman para Bhabinkamtibmas, sehingga bisa meningkatan partisipasi masyarakat dalam mewujudkan ketangguhan wilayah desa dan pelaksanaan 3T. “Sekaligus untuk meminimalisir laju penyebaran pandemi Covid-19, memaksimalkan kinerja tim POP dengan menerapkan 3T secara massif,” jelas perwira dengan dua melati di pundak ini.

Lebih lanjut AKBP Fanani meminta, seluruh Kapolsek dan Bhabinkamtibmas jajaran agar aktif mengikuti setiap kegiatan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19. Dalam kegiatan 3T, maupun pendataan OTG, ODP, PDP kasus positif hingga yang meninggal di wilayah masing-masing. “Jika ada kegiatan 3T oleh gugus tugas, para Bhabinkamtibmas harus hadir. Sehingga bisa mengetahui permasalahanya, bila perlu diberikan masukan dan ini wajib dilaksanakan," tegasnya.

Disamping itu para kapolsek dan Bhabinkamtibmas terkait pelaksanaan 3T, dalam menjalankan tugas di lapangan harus benar-benar mengusai data dan peta penyebaran Covid-19 dengan jelas. “Jika mempunyai data yang lengkap dan detail serta termaping, akan membantu dalam upaya pemecahan masalah terkait Covid-19," papar AKBP Fanani.

Memang sesuai data dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Blitar, dalam sepekan terakhir terjadi lonjakan cukup tinggi. Terutama dari kasus Orang Tanpa Gejala (OTG), dimana sampai Senin(20/7/2020) sesuai data ada 1.057 ODP, 103 PDP dan 95 terkonfirmasi positif Covid-19. (ais)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.