
Kediri - Pandemi Covid-19 di Kabupaten Kediri masih dinamis dan terus naik. Pada, Senin (6/7/2020) terdapat tambahan 2 kasus terkonfirmasi positif dengan tambahan 1 klaster penularan baru, serta 7 kasus terkonfirmasi positif dinyatakan sembuh.
Rilis Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan(TGTPP) Covid-19 Kabupaten yang dibagikan ke wartawan menyebutkan hingga 6 Juli2020 sterdapat 247 kasus positif Covid-19 di Kabupaten Kediri. Terinci 170orang dirawat, 62 orang dinyatakan sembuh dan 15 orang meninggal dunia.
Diuraikan, 2 (dua) tambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di KabupatenKediri, yaitu: asal klaster Kudus, 1 warga Desa Ringinrejo KecamatanRinginrejo, isolasi mandiri dan Klaster Baru, 1 warga Desa Tunge KecamatanWates, dirawatdi RSUD SLG.
Sementara itu 7 (tujuh) pasien terkonfirmasi positif Covid-19 telahdinyatakan sembuh, yaitu:
2 (dua) Klaster Pabrik Rokok Mustika
- 1 orang warga Desa Bobang Kecamatan Semen
- 1 orang warga Desa Puhsarang Kecamatan Semen
2 (dua) Klaster Desa Kedak
- 2 orang warga Desa Kedak Kecamatan Semen
2 (dua) Klaster Desa Bobang
- 2 orang warga Desa Bobang Kecamatan Semen
1 (satu) Klaster Sidoarjo
- 1 orang warga Desa Kandangan Kecamatan Kandangan
“Tim Gugus Tugas melihat adanya tembahan kasus terkonfirmasi positifCovid, justru hal yang baik. Artinya, tracing yang kami lakukan berhasilmendeteksi penularan, dan segera kita isolir yang bersangkutan agar tidakmenulari banyak orang,” urai Juru Bicara TGTPP Covid-19 Kabupaten Kediri drAhmad Chotib.
Adanya tambahan 2 kasus ini, rincian klaster kasus terkonfirmasipositif Covid-19 di Kabupaten Kediri adalah sebagai berikut:
1. Klaster Araya Tulungagung : 22 orang
2. Klaster Jakarta : 3 orang
3. Klaster Kalimantan : 1 orang
4. Klaster Halmahera : 1 orang
5. Klaster Maspion Sidoarjo : 9 orang
6. Klaster Sampoerna : 1 orang
7. Klaster Pelatihan Haji : 5 orang
8. Klaster Pabrik Rokok Mustika : 55 orang
9. Klaster Pondok Pesantren Temboro : 8 orang
10. Klaster Surabaya : 16 orang
11. Klaster Gresik : 1 orang
12. Klaster Sidoarjo : 5 orang
13. Klaster Papua : 1 orang
14. Klaster Pasuruan : 2 orang
15. Klaster Kudus : 1 orang
16. Klaster Desa Ngadiluwih : 2 orang
17. Klaster Desa Kwadungan : 4 orang
18. Klaster Desa Kambingan : 5 orang
19. Klaster Desa Toyoresmi : 5 orang
20. Klaster Desa Bobang : 3 orang
21. Klaster Desa Kedawung : 3 orang
22. Klaster Desa Kedak : 29 orang
23. Klaster Desa Sidorejo : 2 orang
24. Klaster Desa Sumberbendo : 3 orang
25. Klaster Desa Padangan : 2 orang
26. Klaster Desa Gampeng : 4 orang
27. Klaster Desa Ketawang : 10 orang
28. Klaster Desa Woromarto : 2 orang
29. Klaster Pace Nganjuk : 4 orang
30. Klaster Baru : 38 orang.(gos)