
MALANG (Lenteratoday) - Ujian Kompetensi Dasar (UKD) bagi siswa kelas 6 SD/MI di Kota Malang akan dilaksanakan pada awal Mei 2024 mendatang. Diperkirakan sekitar 14 ribu peserta didik di Kota Malang akan mengikuti UKD sebagai bagian dari persiapan menjelang Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ini.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Malang, Suwarjana mengatakan, UKD tersebut juga terbuka bagi peserta yang berasal dari luar Kota Malang, yang ingin mendaftar ke Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) di Kota Malang melalui jalur prestasi rapor.
"Karena kalau dasarnya hanya nilai rapor saja, kami tidak bisa mematok nilai rapor harus sekian-sekian. Sehingga kami maunya memang memberikan kesempatan kepada anak-anak yang secara akademiknya bagus,” ujar Suwarjana, saat dikonfirmasi awak media, Jumat (26/4/2024).
Suwarjana menambahkan, pelaksanaan UKD direncanakan berlangsung selama tiga hari, dengan enam mata pelajaran yang diujikan. Menurutnya, UKD juga dapat diikuti oleh siswa yang tinggal di Kota Malang tetapi bersekolah di luar wilayah tersebut.
Sebagai contoh, jika seorang siswa berdomisili di Kota Malang tetapi bersekolah di luar kota Malang, mereka tetap dapat mengikuti UKD sebagai syarat mendaftar ke SMPN di Kota Malang melalui jalur prestasi.
"Karena kalau mau masuk SMP kan ada yang berharap masuk ke SMP Negeri Kota Malang. Sehingga selain nilai rapor dari sekolah, juga harus mengikuti UKD,” katanya.
Saat ini, Jana menyebut operator sekolah tengah melakukan entry data peserta UKD. Data tersebut mencakup nama peserta, tempat dan tanggal lahir, asal sekolah, Nomor Induk Siswa Nasional (NISN), Nomor Induk Kependudukan (NIK), alamat rumah sesuai Kartu Keluarga, serta nilai rapor dari kelas 4, 5, dan 6.
Setelah proses entry data selesai, sambungnya, setiap peserta akan mendapatkan PIN yang dapat digunakan untuk mengikuti UKD.
“Jadi intinya, jalur prestasi ini bisa diikuti oleh warga yang berdomisili di Kota Malang dan bersekolah di Kota Malang. Sementara untuk yang bersekolah di luar Kota Malang, tapi mereka berdomisili di Kota Malang, juga dipersilahkan mengambil jalur prestasi tapi harus mengikuti UKD,” tegasnya.
Reporter: Santi Wahyu|Editor:widyawati