20 April 2025

Get In Touch

Pemkot Kediri Terima Penghargaan WTP Enam Kali Berturut-turut

Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar menerima penghargaan WTP untuk keenam kalinya dari Perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan Jawa Timur.
Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar menerima penghargaan WTP untuk keenam kalinya dari Perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan Jawa Timur.

Kediri - Enam kali berturut-turut, Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Pemkot Kediri mendapat penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Tahun Anggaran 2019/2020 menjadi kali keenam.

Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar menerima penghargaan dari Perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Jawa Timur di  Ruang Auditorium BPK Perwakilan Provinsi Jawa Timur, Selasa (30/6/2020).

Acara penghargaan yang diserahkan langsung Kepala Perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Jawa Timur, Joko Agus Setyono digelar sesuai protokol kesehatan. Tampak ikut mendampingi walikota Ketua DPRD Kota Kediri Gus Sunoto, Plt Inspektur Kota Kediri Edi Darmasto.

Selain Walikota Kediri, ada 10 kepala daerahlain di wilayah Provinsi Jawa Timur yang menerima LHP atas LKPD TA 2019 dariBPK yakni Bupati Gresik, Bupati Bondowoso, Bupati Blitar, Walikota Blitar,Bupati Probolinggo, Bupati Nganjuk, Walikota Malang, Bupati Magetan, BupatiMojokerto, Wakil Bupati Madiun dan masing-masing pimpinan DPRD.

Berdasarkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP)yang diserahkan hari ini, 18 Pemerintah Daerah berhasil mempertahankan Opini WTP,sedangkan untuk Pemerintah Daerah Kota Pasuruan memperoleh Opini Wajar DenganPengecualian (WDP) dan Pemerintah Daerah Kabupaten Jember memperoleh opiniTidak Memberikan Pendapat (TMP).

BPK berharap LKPD yang telah diperiksa olehBPK (LKPD audited), dapat digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan,terutama terkait dengan penganggaran. Meski memperoleh opini WTP, 18 PemerintahDaerah tersebut diminta tetap serius menindaklanjuti rekomendasi yangdisampaikan BPK dalam LHP, sedangkan untuk Pemerintah Kabupaten Jember dan KotaPasuruan BPK berharap agar pemerintah daerah dapat meningkatkan kualitaspengelolaan dan pertanggungjawaban laporan keuangan pemerintah dengan lebihbaik.

Ditemui usai menerima penghargaan, WalikotaKediri Abdullah Abu Bakar menuturkan pencapaian ini dipersembahkan bagimasyarakat Kota Kediri, dan ini adalah bukti bahwa Pemkot Kediri benar-benartransparan dan akuntabel dalam mengelola anggarannya.

"Saya rasa pencapaian seperti menjadibukti meningkatnya integritas pengelolaan keuangan pada semua jajaran di PemkotKediri, ini bukan kerja personal saya sebagai walikota. Jadi sayaberterimakasih banyak pada semua yang telah bekerja keras hingga WTP ini bisakita raih 6 kali berturut-turut," kata Abdullah Abu Bakar.

Dalam kesempatan yang sama, Plt Inspektur KotaKediri Edi Darmasto menambahkan, keberhasilan Pemkot Kediri meraih penghargaanWTP enam kali berturut-turut dikarenakan pengelolaan keuangan daerah dan sistempengendalian internal berjalan dengan baik.

Untuk diketahui, penyerahan LHP kepada 20Pemerintah Daerah ini dilakukan dalam 2 tahapan berbeda waktu. Dimana padatahap sebelumnya, sebanyak 9 pemerintah daerah di wilayah Provinsi Jawa Timurmenerima LHP dari BPK Perwakilan Provinsi Jawa Timur melalui virtualconference. Yaitu Kota Batu, Kabupaten Malang, Kabupaten Trenggalek, KotaPasuruan, Kabupaten Jember, Kabupaten Lumajang, Kabupaten Kediri, KabupatenTulungagung, dan Kabupaten Bojonegoro. (gos)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.