20 April 2025

Get In Touch

Volume Kendaraan Turun Signifikan, One Way Cikampek-Kalikangkung Dihentikan

Pengumuman dihentikannya one way Cikampek-Kalikangkung - dok Korlantas Polri
Pengumuman dihentikannya one way Cikampek-Kalikangkung - dok Korlantas Polri

JAKARTA (Lenteratoday) - One way atau sistem satu arah di Tol Jakarta - Cikampek (Japek) arah Cikampek dihentikan, setelah melakukan pemantauan volume kendaraan di beberapa titik terjadi angka penurunan yang signifikan.

One way yang merupakan rekayasa lalu lintas dengan mengubah jalur yang tadinya dua arah menjadi satu arah guna mengatasi kemacetan saat volume kendaraan tinggi ditutup hari ini, Selasa(9/4/2024) pukul 12.00 WIB.

"Dari Jatiasih, Rorotan, kemudian dari Cawang itu dari Sumatera, ini mulai menunjukkan angka penurunan yang signifikan," terang Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan dalam keterangannya, Selasa(9/4/2024).

"Traffic count di KM 71, ini yang merupakan titik arus dilaksanakan one way atau tidak, itu ada di traffic counting 71, ini juga angkanya turun di bawah parameter yang ada," lanjut Kakorlanras.

Irjen Aan menjelaskan bahwa di titik KM 66 yang sebelumnya crowded, angkanya juga di bawah dari Banten. Demikian juga di KM 07-KM 03 menunjukkan penurunan.

"Tadi kita sudah lakukan untuk clearing, pembersihan, sehingga nanti pada pukul 12.00 kita akan normalkan kembali dua arah, dari KM 414 di Kalikangkung sampai dengan KM 70 Jakarta Cikampek, itu jam 12.00 diharapkan sudah bisa normal kembali," ujar Irjen Aan.

Reporter: Sumitro/Editor:Ais

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.