21 April 2025

Get In Touch

Pemkot Malang Buka Pendaftaran Mudik Gratis Idul Fitri 2024

ARSIP: Mudik Lebaran 2023 di Terminal Arjosari Malang. (Santi/Lenteratoday)
ARSIP: Mudik Lebaran 2023 di Terminal Arjosari Malang. (Santi/Lenteratoday)

MALANG (Lenteratoday) - Pemerintah Kota (Pemkot) Malang segera membuka pendaftaran peserta program Mudik Gratis, mulai Senin (18/3/2024) mendatang. Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang, Widjaja Saleh Putra mengatakan, program tersebut diharapkan dapat memberikan solusi bagi warga yang akan pulang kampung, di tengah kenaikan biaya transportasi yang biasanya terjadi saat musim mudik.

Pria yang akrab dengan sapaan Jaya, ini menjelaskan, rute-rute perjalanan mudik gratis tersebut dipastikan menyebar di wilayah Jawa Timur, guna memudahkan aksesibilitas warga Kota Malang yang akan pulang kampung.

"Kami menyediakan ada 10 bus. Rutenya untuki Jawa Timur. Syaratnya warga ber KTP Kota Malang. karena program ini kan memanfaatkan APBD Kota Malang," ujar Jaya, saat dikonfirmasi melalui sambungan selulat, Sabtu (16/3/2024).

Selain diprioritaskan untuk masyarakat umum, tak menutup kesempatan bagi pegawai ASN maupun non ASN Pemkot Malang untuk ikut serta dalam program ini.

Kepala Dishub Kota Malang, Widjaja Saleh Putra. (Santi/Lenteratoday)

Lebih lanjut, bagi masyarakat yang ingin mendaftar, dapat mendatangi langsung Terminal Madyopuro, Jalan Danau Jonge No.1, Kelurahan Kedungkandang, mulai tanggal 18 hingga 22 Maret 2024. Dengan membawa persyaratan yakni fotokopi dan dokumen asli KTP dan KK. Sedangkan untuk peserta di bawah usia 17 tahun, cukup dengan membawa fotokopi KK.

"Pemberangkatan bus dijadwalkan pada Sabtu (6/4/2024) pagi, dengan titik keberangkatan di depan Balai Kota Malang. Agar memudahkan komunikasi antara peserta dan panitia, kami juga telah menyiapkan nomor telepon interaktif di 085604557834," tegas Jaya.

Adapun program mudik gratis ini akan melayani 9 rute yang meliputi berbagai wilayah di Jawa Timur. Mulai dari Malang - Blitar - Tulungagung - Trenggalek - Ponorogo, Malang - Blitar - Kediri - Jombang - Nganjuk - Madiun - Ngawi, Malang - Lamongan - Bojonegoro, Malang - Lamongan - Tuban, Malang - Probolinggo - Situbondo - Banyuwangi, Malang - Probolinggo - Lumajang - Jember - Banyuwangi, Malang - Bangkalan, Malang - Sampang - Pamekasan, dan Malang - Sampang - Pamekasan - Sumenep.

Reporter: Santi Wahyu|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.