21 April 2025

Get In Touch

18 Kelurahan Terdampak Banjir, Anggota DPRD Palangka Raya Minta Pemkot Bereaksi Cepat

Kondisi banjir di Kelurahan Langkai, Palangka Raya
Kondisi banjir di Kelurahan Langkai, Palangka Raya

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Tingginya intensitas hujan dengan durasi yang lama menyebabkan debit air Sungai Kahayan Palangka Raya naik hingga membanjiri permukiman warga.

Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya, Ruselita, meminta kepada Pemerintah Kota (Pemkot) agar merespon cepat. Terutama terkait memberikan bantuan dan penanganan kepada warga yang terdampak.

"Penanggulangan dan pemulihan harus terus diupayakan guna mengurangi dampaknya terhadap masyarakat," papar Ruselita, Minggu (10/3/2024).

Berdasarkan data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Palangka Raya, saat ini banjir telah melanda 18 kelurahan yang ada di Kota Palangka Raya.

Adapun kelurahan yang terdampak banjir meliputi Pahandut, Pahandut Seberang, Tanjung Pinang, Tumbang Rungan, Langkai, Palangka, Bukit Tinggal, Petuk Katimpun, Bereng Bengkel, dan Danau Tundai.

Selain itu Kelurahan Kameloh Baru, Marang, Tumbang Tahai, Tangkiling, Sei Gohong, Kelampangan, Sabaru, dan Kereng Bangkirai.

Sementara itu ketinggian debit air yang telah merendam salah satu pemukiman warga di Kelurahan Langkai berkisar antara 30 hingga 50 centimeter.

"Ini harus mendapat perhatian serius dari pemerintah setempat agar jangan sampai memakan korban dan kerugian yang semakin besar bagi masyarakat," ucapnya.

Terlisah, Plt Kepala Pelaksana BPBD Palangka Raya, Hendrikus Satriya Budi, mengatakan pihaknya secara aktif akan melaporkan perkembangan debit air dan kondisi masyarakat yang terdampak banjir di wilayah Palangka Raya kepada Pj Wali Kota Palangka Raya.

Ia menuturkan, bencana banjir ini mengakibatkan sekitar 31 warga Langkai yang terdampak mengungsi ke Posko Pengungsian yang berlokasi di SDN 1 Langkai, Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Langkai, Kecamatan Pahandut Palangka Raya.

"Kami akan berupaya maksimal untuk menanggulangi masalah banjir dan dampaknya, serta memberikan bantuan bagi keluarga terdampak," pungkasnya.

Reporter : Novita/ Editor: widyawati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.