
MALANG (Lentetratoday) - Kota Malang meraih Penghargaan Piala Adipura 2023 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) untuk kategori Kota Besar. Piala diterima oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang, Noer Rahman Widjaya di Jakarta, Selasa (5/3/2024) siang.
Rahman mengungkapkan untuk merayakan prestasi dalam bidang pengelolaan lingkungan hidup yang inovatif dan keberlanjutan ini, akan digelar kirab keliling Kota Malang padaakhir pekan ini.
"Ada rencana untuk kirab keliling kota, kemungkinan hari Jumat. Akan tetapi itu masih rapat, dibahas lagi bersama dengan pimpinan, kami belum mendapatkan hasil pastinya," ujar Rahman, saat dikonfirmasi melalui sambungan selular, Rabu (6/3/2024) sore.
Lebih lanjut, Rahman berharap agar kedepannya penghargaan bergengsi yakni Adipura Kencana dapat diraih oleh Kota Malang.
"Mohon doa restu agar Adipura ini selalu tetap bersama Kota Malang. Melalui kesempatan ini, kami juga menyampaikan terima kasih kepada warga Kota Malang. Ini penghargaan buat semua warga. Mari kedepan bisa meraih prestasi yang tertinggi, tentunya dengan kolaborasi terbaik, juga sinergitas perangkat daerah yang ada. Tidak ada yang tidak mungkin," tukasnya (*)
Reporter: Santi Wahyu|Editor: Arifin BH