
SURABAYA (Lenteratoday) - Direktur Akademik Universitas Negeri Surabaya (Unesa) Prof. Dr. Fida Rachmadiarti, M.Kes., membagikan tips agar bisa lolos Pendaftaran Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2024 di Unesa.
Pertama, peserta yang mau mendaftar harus benar-benar memperhatikan dan mengikuti ketentuan SNBP.
Selain itu, hal lain yang perlu diperhatikan yaitu berkaitan dengan nilai rapor yang sudah masuk di Dapodik, serta sertifikat prestasi atau keterampilan yang diupload peserta saat mendaftar.
"Pastikan bahwa sertifikat yang diupload adalah yang terbaik. Sertifikat terbaik itu seperti apa? Pertama, jika jenisnya perlombaan, sertifikat sebagai pemenang atau juara itu lebih tinggi daripada sertifikat sebagai peserta biasa. Kedua, levelnya, apakah internasional, nasional, provinsi atau minimal kabupaten. Pilihlah sertifikat tertinggi," kata Prof. Fida, Senin (26/02/2024).
Prof. Fida menuturkan, sertifikat yabg diunggah peserta harus sesuai dengan program studi (prodi) yang dipilih.
"Misalnya, peserta yang memilih prodi Desain Komunikasi Visual (DKV) misalnya bisa mengupload sertifikat prestasi lomba desain tingkat nasional atau minimal kabupaten," tuturnya.
Di samping itu, Guru besar Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) ini mengungkapkan, jika peserta juga memerlukan strategi dalam memilih prodi.
Dalam hal ini, ia mengingatkan peserta agar memilih prodi yang sesuai dengan minatnya. "Pilihlah yang sesuai kemampuan dari daftar prodi yang diminati. Bagi peserta yang memilih prodi-prodi bidang seni dan olahraga, wajib menyertakan portofolio terbaiknya," ungkapnya.
Prof. Fida juga menyebut jika ada 10 prodi favorit di Unesa. Di antaranya S-1 Manajemen, S-1 Psikologi, S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), S-1 Akuntansi, S-1 Ilmu Komunikasi, S-1 Ilmu Hukum, S-1 Gizi, S-1 Teknik Informatika, S-1 Bisnis Digital, dan S-1 Psikologi Pendidikan dan Bimbingan.
Sementara untuk prodi di Unesa yang berpeluang bagi peserta untuk dipilih pada SNBP 2024 yaitu S-1 Manajemen Olahraga, S-1 Sastra Jerman, S-1 Seni Musik, S-1 Seni Rupa Murni, S-1 Fisika.
Lalu ada S-1 Pendidikan Teknik Bangunan, S-1 Pendidikan Teknik Elektro, S-1 Pendidikan Bahasa Jerman, S-1 Pendidikan Bahasa Mandarin, dan S-1 Pendidikan Teknik Mesin.
"Bagi peserta yang memiliki prestasi akademik (nilai rapor) yang bagus dan sertifikat prestasi yang juga bagus harus percaya diri untuk bersaing di prodi-prodi favorit," tukasnya.
Reporter: Amanah Nur Asiah (mg)|Editor: Arifin BH