20 April 2025

Get In Touch

Unesa Buka Jalur 'Golden Ticket' Tanpa Tes, Ini Syaratnya

Foto udara Universitas Negeri Surabaya (Humas Unesa)
Foto udara Universitas Negeri Surabaya (Humas Unesa)

SURABAYA (Lenteratoday) - Dalam penerimaan mahasiswa baru tahun 2024 ini, Universitas Negeri Surabaya (Unesa) menyiapkan golden ticket bagi siswa berprestasi.

Kepala Subdirektorat Penerimaan dan Kelulusan Mahasiswa Unesa, Dr. Sukarmin, M.Pd., menuturkan, bahwa golden ticket ini diperuntukan bagi siswa-siswi terbaik yang memperoleh juara atau prestasi tingkat nasional maupun internasional.

"Golden ticket ini termasuk kategori jalur mandiri yang proses seleksinya dilakukan secara bertahap. Glden ticket ini hanya diperuntukkan bagi prodi-prodi non-kedokteran," tutur Sukarmin, Rabu (21/02/2024).

Sukarmin mengungkapkan, jika pendaftaran untuk golden ticket sudah dibuka. Calon mahasiswa dapat mendaftarkan diri melalui laman, https://forms.gle/SarrAn2vBdhMei8C6. 

Selanjutnya, peserta yang sudah mendaftar akan diverifikasi dan diwawancarai tim Unesa di awal bulan. Dengan kata lain, peserta yang mendaftar Februari ini nanti akan diverifikasi pada awal Maret. Begitu seterusnya sampai masa seleksi jalur mandiri.

"Jalur tiket emas ini memiliki kelebihan seperti, sudah jelas tanpa tes, kemudian dari aspek biaya setara jalur prestasi nasional atau SNBP-SNBT alias peserta tidak dikenai biaya SPI, bahkan jika bagus prestasinya bisa bebas UKT delapan semester," ungkapnya.

Ia juga menambahkan, terkait syarat yang perlu diperhatikan calon mahasiswa yaitu. Pertama, pendaftar merupakan siswa-siswi kelas XII pada tahun ajaran 2023/2024, memiliki sertifikat juara atau prestasi minimal tingkat nasional, dan berkomitmen serta bersedia mengembangkan prestasi yang dimiliki saat kuliah.

"Saat mendaftar juga jangan lupa isi data diri dengan benar, pilih prodi yang diminati, lalu isi daftar prestasi dan mengupload sertifikat prestasi. Maksimal tiga prestasi terbaik minimal tingkat nasional," pesannya.

Reporter: Amanah Nur Asiah (mg)|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.