20 April 2025

Get In Touch

Gus Ipul Roasting Tiga Kepala Daerah di Jatim

Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf
Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf

SURABAYA (Lenteratoday) - Acara serah terima jabatan Gubernur - Wakil Gubernur Jawa Timur (Jatim), Khofifah Indar Parawansa - Emil Elestianto Dardak kepada Pj Gubernur Adhy Karyono menjadi riuh dengan roasting yang dilontarkan Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf kepada tiga kepala daerah di Gedung Negara Grahadi, Senin (19/2/2024).

Yang menjadi sasaran Wali Kota Pasuruan yang akrab dengan sapaan Gus Ipul ini adalah bupati/wali kota dari PDIP, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin dan Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko, terkait dengan hasil Pemilu khususnya Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Mulanya, Sekjen PBNU ini ketika sambutan bilang kalau Pemilu 2024 berjalan dengan baik. Ia menyampaikan bahwa Pasangan Calon (Paslon) yang didukung Khofifah menang. Diketahui, dalam Pemilu 2024 ini, Khofifah mendukung sekaligus jadi Dewan Pengarah TKN Prabowo - Gibran.

"Pemilu telah berjalan baik, dan yang ibu (Khofifah) dukung menang," ujarnya langsung direspons gelak tawa oleh tamu undangan.

"Ya gak apa-apa, menang itu Alhamdulillah, kalah belum ya bersyukur aja. Semua harus dilewati, harus ada yang menang dan kalah," kata Gus Ipul menambahkan.

Nah, dari sinilah Gus Ipul menyebut nama Eri, Arifin alias Ipin dan Sugiri. Ia mengajak agar menyikapi hasil yang ada dengan tenang. "Jadi Pak Wali Kota Surabaya, Pak Bupati Ponorogo, Pak Bupati Trenggalek, pokoke sing pedot-pedot iki tenang wae," ucap Gus Ipul yang kontan membuat ruang tersebut dipenuhi dengan tawa.

Gus Ipul mengungkapkan kalau ia sudah merasakan semuanya. Baik itu kemenangan dalam Pemilu, maupun kekalahan. Sebab, Gus Ipul telah menang dua kali saat maju Pilkada Jatim 2008 dan 2013. Kemudian kalah saat maju sebagai Cagub Jatim pada Pilkada Jatim 2018. Namun menang dalam Pikada Pasuruan 2022.

"Saya sudah pernah merasakan menang, saya juga pernah merasakan pedot. Jadi saya berhak mengatakan ini," beber Gus Ipul disambut tepuk tangan dan tawa.

Gus Ipul berharap, tahapan Pemilu 2024 harus terus berjalan. Tidak boleh ditunda. "Harus ada pemenang. Kita bersyukur tahapannya lancar. Pada akhirnya kita akan peroleh Presiden - Wakil Presiden baru. Semoga tetap perhatian dengan Jawa Timur menjadi nomor satu di Indonesia," harap dia. (*)

Reporter : Lutfi | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.