
LONDON (Lenteratoday) - Paul McCartney telah dipertemukan kembali dengan gitar bass yang digunakannya dalam lagu-lagu hits The Beatles, termasuk Love Me Do dan She Loves You, 51 tahun setelah gitar tersebut dicuri dari bagasi sebuah van di London.
Bass Höfner, ditemukan di loteng sebuah keluarga di Sussex berkat pencarian yang dilakukan oleh sebuah program yang disebut The Lost Bass.
Paul McCartney membeli gitar tersebut pada tahun 1961, lalu dicuri di London barat pada tahun 1972.
Seorang juru bicara mantan anggota The Beatles ini mengatakan bahwa dia sangat bersyukur atas kembalinya gitar tersebut.
Pencarian dimulai setelah sang bintang mendesak Höfner untuk menemukan alat musik kesayangannya. Bass tersebut digunakan pada lagu Love Me Do dan She Loves You.
Setelah permintaan informasi dari program The Lost Bass, sebuah keluarga yang tinggal di sebuah rumah bertingkat di Sussex menghubungi tim tersebut karena mereka ingat bahwa mereka memiliki gitar bass tua di loteng mereka.
Gitar tersebut dikembalikan kepada Paul McCartney pada bulan Desember.
Juru bicaranya mengatakan: "Seiring dengan peluncuran program The Lost Bass tahun lalu, gitar bass Höfner 500/1 tahun 1961 milik Paul yang dicuri pada tahun 1972 telah dikembalikan."
"Gitar tersebut telah dikonfirmasi oleh Höfner dan Paul sangat berterima kasih kepada semua pihak yang terlibat."
Berbicara kepada BBC News, tim di balik program The Lost Bass mengatakan bahwa mereka sangat senang dapat memecahkan kasus yang mereka sebut sebagai "misteri terbesar dalam sejarah rock and roll".
"Tidak ada petunjuk, tidak ada bukti di mana bass itu berada," kata jurnalis Scott Jones.
"Menemukannya dengan cepat sungguh luar biasa dan kami telah mendengar betapa senangnya Paul McCartney mendapatkannya kembali.”
"Itu adalah kabar yang gembira untuk mengetahui bahwa pria yang kita semua cintai itu tersenyum malam ini karena gitar lamanya telah kembali."
Gitar bass milik Paul McCartney tersebut awalnya dibeli seharga £30 Euro di Jerman pada tahun 1961, gitar ini belum pernah ditaksir harganya, namun tim Lost Bass berpikir bahwa gitar ini akan bernilai lebih tinggi daripada gitar termahal yang pernah terjual - gitar Kurt Cobain yang terjual dengan harga $6 juta (£4,9 juta) atau sekitar 93 miliar Rupiah pada lelang tahun 2020.
Gitar John Lennon yang dicuri terjual seharga $2,4 juta (£1,9 juta) atau sekitar 31 miliar Rupiah ketika muncul kembali 50 tahun kemudian.
Sumber: BBC News/Penerjemah: Lambang (mk)|Editor: Arifin BH