23 April 2025

Get In Touch

Rakor dengan Mendagri, Pj Wali Kota Palangka Raya Berkomitmen Kendalikan dan Turunkan Inflasi

Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu (kedua dari kiri) saat mengikuti Rakor secara virtual dengan Mendagri.
Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu (kedua dari kiri) saat mengikuti Rakor secara virtual dengan Mendagri.

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) – Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian, mengadakan Rapat Koordinasi (Rakor) pengendalian inflasi daerah Tahun 2024, yang dilaksanakan secara virtual, Selasa (30/1/2024). Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, yang hadir dalam rakor tersebut menyatakan komitmennya mengendalikan dan menurunkan inflasi.

Hera mengatakan, dalam Rapat secara nasional secara virtual yang diikuti oleh seluruh kepala daerah di Indonesia, termasuk Pj Wali Kota Palangka Raya dan jajarannya, Mendagri memaparkan tentang perkembangan inflasi di Indonesia. "Saat ini inflasi di Indonesia telah mengalami penurunan dan berhasil berada di angka 2,61 persen per Januari 2024," papar Hera, Selasa (30/1/2024).

Mendagri menjelaskan, penurunan inflasi hingga berada di angka 2,61 persen tersebut mengacu data inflasi yang bersumber dari Badan Pusat Statistik (BPS). “Harapannya bulan depan inflasi bisa terus turun dari angka 0,41 persen,” ungkapnya.

Lebih lanjut Hera memastikan Pemkot Palangka Raya akan terus berupaya mengendalikan dan menurunkan angka inflasi. Upaya ini dilakukan antara lain dengan melakukan berbagai terobosan. Terobosan ini dilakukan dalam rangka menjaga stabilitas harga bahan pokok maupun kelancaran pasokan bahan pangan.

"Upaya pengendalian inflasi juga kami lakukan dengan mengoptimalkan berbagai langkah strategis seperti operasi pasar murah, dan pasar penyeimbang,” pungkasnya. (*)

Reporter : Novita | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.