
JAKARTA (Lenteratoday) -Jenazah aktor senior Yayu Unru dimakamkan di TPU Kampung Kandang, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (8/12/2023).
Pemakaman Yayu diiringi isak tangis dari istri, anak, serta kerabat dan sahabat yang ditinggalkannya. Putra Yayu, Fatih Unru, terlihat turun ke liang lahat untuk mendoakan ayahnya. Fatih Unru baru saja tiba dari Bali dan langsung ikut menguburkan ayahnya.
Sementara, putri Yayu yang bernama Naza tak berhenti menangis sepanjang proses pemakaman. Seusai pemakaman, Fatih Unru mengucapkan terima kasih kepada para pelayat
"Terima kasih semua sudah datang melihat Ayah terakhir kalinya. Mungkin banyak yang lihat Papa sebagai guru, teman, teman nyebat," kata Fatih saat memberi sambutan.
"Saya yakin dia sangat senang sekarang di tempatnya. Dia pasti senang. Kalau beliau ada salah, mohon dimaafkan. Mohon doanya, teman-teman," kata Fatih Unru, dikutip Kompas.
Sebelumnya, jenazah Yayu disemayamkan di rumah duka di Kayu Putih Utara, Pulo Gadung, Jakarta Timur, Jumat (8/12/2023).
Para figur publik silih berganti berdatangan melayat di rumah duka Yayu Unru.
Di antaranya ada aktor Reza Rahadian, Chicco Jeriko, Vino G Bastian, Lukman Sardi, Tora Sudiro, Donny Damara, Tyo Pakusadewo, dan masih banyak lainnya.
Yayu Unru meninggal dunia pada Jumat (8/12/2023) pukul 07.05 WIB dalam usia 61 tahun. Sebelum meninggal dunia, Yayu Unru mengalami dua kali serangan jantung dan dirawat intens di ICU rumah sakit Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta Pusat sejak Senin (4/12/2023) malam.
Yayu Unru kemudian menjalani operasi pemasangan ring jantung pada Selasa (5/12/2023) pagi, pukul 09.00 WIB.
Menurut keluarga, kondisi Yayu sempat membaik meskipun masih dirawat di ICU.
Namun Yayu mengembuskan napas terakhirnya pada Jumat pagi ini pukul 07.06 WIB di usia 61 tahun (*)
Editor: Arifin BH