20 April 2025

Get In Touch

Kembangkan Pariwisata, Anggota DPRD Palangka Raya Soroti Pembangunan Infrastruktur Pemkot

Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Norhaini
Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Norhaini

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) – Pariwisata merupakan salah satu bidang yang menjadi fokus Pemerintah Kota (Pemkot) Palangka Raya untuk dikembangkan.Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Norhaini, pun meminta Pemkot untuk meningkatkan sarana dan prasarana pendukung di setiap kawasan wisata yang ada di Kota Palangka Raya.

"Dalam hal ini termasuk infrastruktur jalan menuju kawasan wisata juga perlu dibenahi lagi," papar Norhaini, Senin (13/11/2023).

Menurutnya sarana dan prasarana pendukung di setiap kawasan wisata perlu ditingkatkan, hal ini karena melihat saat libur panjang atau hari besar keagamaan, kunjungan wisatawan, baik lokal maupun dari luar daerah, cukup tinggi ke sejumlah objek wisata di Kota Palangka Raya.

Norhaini menekankan, sektor pariwisata di Kota Palangka Raya, dinilai mampu menjadi salah satu sumber potensial Pendapatan Asli Daerah (PAD). Itulah mengapa harus ada dukungan dari pemerintah dalam peningkatan sarana dan prasarana serta infrastruktur di kawasan wisata.

"Karena jika PAD meningkat, maka akan dikembalikan untuk kesejahteraan masyarakat, inilah yang menjadi tujuan dari pembangunan," jelasnya.

Lebih lanjut Norhaini menambahkan, terkait usaha di bidang wisata, hal ini tidak terlepas dari bagaimana para pelaku usaha wisata, tentunya dengan dukungan pemerintah setempat, sehingga bisa memberikan rasa aman dan nyaman kepada para wisatawan, dan tentunya masyarakat yang ada di sekitar objek wisata.

“Kembali lagi, hal ini akan bisa terwujud dengan adanya kesiapan sarana dan prasarana maupun infrastruktur di kawasan wisata tersebut,” pungkasnya.

Reporter : Novita/ Editor: widyawati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.