20 April 2025

Get In Touch

Bagi-bagi Masker, Baguna PDIP Jatim Turun ke Pasar

Bagi-bagi Masker, Baguna PDIP Jatim Turun ke Pasar

Surabaya-Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) DPD PDIP Jawa Timur (Jatim) terus berperan dalam membantu menanggulangi wabah virus Corona (Covid-19). Pasca membuat 1 juta masker, kini mereka turun langsung ke pasar-pasar untuk mendistribusikannya.

"Kami membagikan masker non medis ke beberapa pasar di Surabaya," kata Kepala Baguna DPD PDIP Jatim, SW Nugroho saat dihubungi Jumat (12/6/2020).

Beberapa pasar yang didatangi adalah Pasar Pucang, Pasar Bratang, Pasar Soponyono dan Pasar Mojo. Pasar dipilih sebagai lokasi pembagian masker karena pihalnya melihat masih banyak penjual dan pembeli yang belum patuh terhadap protokol kesehatan di masa pandemi ini.

"Padahal pasar adalah lokasi yg berisko tinggi. Sebab banyak orang berkumpul di lokasi yang sama dalam waktu bersamaan," katanya. Apalagi, banyak juga yang belum menaati aturan jaga jarak.

Seperti diketahui, pasar menjadi klaster penularan Covid-19, termasuk di Surabaya. Beberapa pasar sempat ditutup sementara karena ditemukan pedagang yang positif corona.

"Di kemasan masker kami juga memasukkan brosur mengenai cara hidup sehat serta protokol kesehatan di masa pandemi ini. Harapannya masyarakat teredukasi," katanya.

Selanjutnya Baguna DPD PDIP Jatim juga akan melakukan penyemprotan disinfektan di pasar-pasar. " Kami berharap langkah kecil ini dapat membantu pemerintah dan masyarakat agar kita bersama-sama bisa segera lepas dari wabah ini," katanya. (Wid)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.