19 April 2025

Get In Touch

Santri Ponpes Aisyah Jombang Jadi Korban Tabrak Lari

Motor santri hancur setelah kecelakaan di Jl Glagahan Kecamatan Perak Jombang (istimewa)
Motor santri hancur setelah kecelakaan di Jl Glagahan Kecamatan Perak Jombang (istimewa)

JOMBANG (Lenteratoday) –Remaja lelaki berinisial BHL (17), santri asal Ponpes Aisyah Dusun Nanggungan Desa Jatirejo Kecamatan Diwek Kabupaten Jombang tewas akibat ditabrak truk di Jalan Raya Desa Glagahan Kecamatan Perak, Jombang, Kamis (2/11/2023) sekitar pukul 18.00 WIB.

Sedangkan truk penabrak yang tidak diketahui nopolnya, justru tancap gas meninggalkan korban yang terkapar di jalan raya berikut motornya yang rusak.

Kepala Unit Penegakkan Hukum (Kanit Gakkum) Satlantas Polres Jombang Ipda Anang Setiyanto membenarkan adanya kecelakaan yang membawa korban meninggal tersebut.

"Kami saat ini sedang memburu truk yang diduga menabrak korban tersebut,” kata Anang, Jumat (3/11/2023). Anang mengaku sudah melakukan olah tempat kejadian perkara dan meminta keterangan para saksi guna memastikan penyebab kecelakaan

Saksi mata, Munifatul Azizah, warga setempat, menjelaskan, kecelakaan bermula ketika truk tidak diketahui nopolnya melaju dari arah barat ke timur.

Mendekati lokasi kejadian, truk berusaha mendahului kendaraan di depannya. Namun saat menyalip tersebut, truk berjalan terlalu ke kanan.

Akibatnya, truk yang belum diketahui nopolnya ini menyerempet sepeda motor Honda GL W-4121-XS yang dikemudikan oleh BHL, yang saat itu melaju dari arah berlawanan.

Saat itu, BHL membonceng RSA (17), santri asal Kecamatan Ngantang Kabupaten Malang. RSA mengalami luka dan dirawat di RSUD Jombang.

“Satu orang meninggal di lokasi, satu lagi mengalami luka,” ujar Munifatul Azizah, saksi mata tersebut (*)

Reporter: sutono|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.