20 April 2025

Get In Touch

Peringati Hari Kesehatan Nasional ke-59, Dinkes Nganjuk Adakan Lomba Poster dan TikTok

Staf Seksi Promosi Kesehatan (PromKes) Dinas Kesehatan Kabupaten Nganjuk, Rina Rahmawati (Abdillah Qomaru/Lenteratoday)
Staf Seksi Promosi Kesehatan (PromKes) Dinas Kesehatan Kabupaten Nganjuk, Rina Rahmawati (Abdillah Qomaru/Lenteratoday)

NGANJUK (Lenteratoday) -Dinas Kesehatan Kabupaten Nganjuk mengingatkan kepada warga masyarakat agar membiasakan perilaku hidup sehat.

Staf Seksi Promosi Kesehatan (PromKes) Rina Rahmawati, dalam program acara Dinamika RSAL FM hari Jum'at (13/10/2023), akan mengadakan kompetisi poster dan video TikTok. Dalam perannya di bidang promosi kesehatan, Rina fokus pada pemberdayaan masyarakat dan beragam topik.

"Dalam bidang promkes ini kami membidangi pemberdayaan masyarakat, banyak sekali yang kami bahas. Contohnya PHBS, kita melakukan survey ke masyarakat yakni 20 persen dari jumlah KK. Melaksanakan tatanan hidup sehat di ponpes, penyuluhan pemberdayaan masyarakat di posyandu dan desa desa," ujarnya.

Rina menjelaskan bahwa lomba poster dan video TikTok ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional ke-59. Terdapat tiga tema yang diperlombakan, yaitu Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas), dan mengatasi anemia pada remaja putri dengan rutin mengonsumsi tablet tambah darah sekali seminggu. Lomba ini terbuka bagi siswa-siswi SMA/SMK/MA di seluruh Kabupaten Nganjuk.

"Kemudian, mengajak siswa/siswi untuk mempromosikan dan berperan aktif menyebarluaskan informasi ke teman-teman atau ke masyarakat melalui media sosial," paparnya.

Lomba poster meliputi kesesuaian tema, ke beragam komposisi warna, estetika gambar, kerapihan. Sedangkan lomba video tiktok ada kesesuaian tema, kualitas video, kelugasan bahasa, estetika video. Ia lantas mengajak seluruh pelajaran tingkat SMA/SMK/MA untuk berkreasi dalam ajang lomba tersebut.

"Untuk seluruh siswa/ siswi SMA/SMK/MA se Kabupaten Nganjuk, monggo bisa mengikuti lomba kami, tuangkan kreativitas kalian tentang 3 tema tersebut. Hadiahnya menarik lho, jadi ikuti dan menangkan hadiahnya. Info lebih lanjut bisa menghubungi kami melalui Whatsapp di 085808837189," tandasnya.

Reporter: Abdillah Qomaru|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.