20 April 2025

Get In Touch

Marak Beredar Oli Palsu, Wakil Ketua DPRD Palangka Raya Minta Warga Waspada

Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya, Wahid Yusuf
Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya, Wahid Yusuf

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah (Polda Kalteng) berhasil mengamankan sebanyak 12.626 botol oli palsu. Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya, Wahid Yusuf pun menghimbau seluruh warga waspada.

"Kami imbau masyarakat untuk berhati-hati saat membeli oli untuk kendaraan, karena penggunaan oli palsu dapat merusak mesin kendaraan," papar Wahid, Senin (9/10/2023).

Ia merasa prihatin dengan maraknya peredaran oli palsu yang akan berdampak pada kesehatan mesin kendaraan.

"Saya menyarankan masyarakat agar membeli oli di tempat resmi dan terpercaya," ungkap Wahid.

Selain itu ia meminta kepada masyarakat untuk segera melaporkan jika menemukan atau mengetahui adanya penjualan oli palsu, sehingga oknum pelaku dapat ditindak secara tegas.

Wahid mengajak masyarakat mendukung kepolisian dalam upaya mencegah dan membasmi beredarnya oli palsu.

"Masyarakat juga jangan mudah tergoda dengan harga oli yang murah, tapi dampaknya justru malah merusak mesin kendaraan," pungkasnya.

Sebagai informasi, oli palsu yang diamankan pihak Polda Kalteng ditemukan di dua lokasi, yaitu di Jalan Wortel dan Jalan Seth Adji Palangka Raya, termasuk lima orang pelaku yang diringkus atas dugaan kepemilikan.

Reporter : Novita/Editor:widyawati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.